Para pengguna WhatsApp di seluruh dunia tidak bisa mengakses aplikasi percakapan terpopuler tersebut pada Senin malam (4/10). Bahkan, aplikasi media sosial yang satu grup dengan WhatsApp yaitu Facebook dan Instagram juga "down" dan tidak bisa diakses oleh para penggunanya.
Berdasarkan pantauan Katadata.co.id, ketiga aplikasi pesan dan media sosial terpopuler tersebut tidak bisa diakses sejak Senin malam, pukul 22.30 WIB. Peristiwa ini pun menghebohkan para penggunanya, yang kemudian ramai berkomentar di media sosial lainnya, seperti Twitter. #Whatsapp pun menjadi topik terpopuler di Twitter.
Dalam akun resminya di Twitter, pengelola Whatsapp mengakui para penggunanya tengah menghadapi masalah akses ke aplikasi pesan tersebut saat ini. "Kami sedang bekerja untuk kembali menormalkan akses dan akan segera menginformasikannya," kata pengelola Whatsapp. Mereka pun meminta para pengguna aplikasi pesan yang mencapai lebih dua miliar pengguna tersebut untuk bersabar.
Penjelasan senada disampaikan oleh pengelola Instagram dalam akun Twitter resminya, yaitu @InstagramComms. "Instagram dan teman-temannya sedang menghadapi masalah kecil saat ini," tulis mereka sembari melampirkan tag #instagramdown.
Hingga berita ini ditulis, ketiga saudara aplikasi pesan dan media sosial yang digunakan miliaran orang di seluruh dunia tersebut masih "down" dan belum bisa diakses.