Orang terkaya di dunia, Elon Musk akan bergabung dengan dewan direksi Twitter setelah mengambil 9,2% saham perusahaan media sosial ini. Kabar ini membuat harga saham Twitter naik 2% pada Selasa.
“Melalui percakapan dengan Elon dalam beberapa minggu terakhir, menjadi jelas bagi kami bahwa dia akan membawa nilai besar bagi dewan,” kata CEO Parag Agrawal melalui akun Twitter, Selasa (5/4).
“Dia adalah orang yang sangat percaya dan kritikus yang intens terhadap layanan yang persis seperti yang kami butuhkan di Twitter, dan di ruang rapat, untuk membuat kami lebih kuat dalam jangka panjang,” tambah Agrawal.
Mantan CEO Jack Dorsey memuji langkah tersebut. “Musk sangat peduli dengan dunia kita dan peran Twitter di dalamnya,” kata dia. “Saya sudah lama menginginkan Elon di dewan.”
Masa jabatan Musk akan berakhir pada 2024, menurut pengajuan kepada Securities and Exchange Commission (SEC). Untuk seluruh masa jabatan dewan atau 90 hari setelahnya, Musk tidak dapat menjadi pemilik manfaat lebih dari 14,9% saham biasa perusahaan yang beredar.
Setelah ditunjuk sebagai dewan, Musk menyatakan akan mendorong penyesuaian produk.
“Menantikan untuk bekerja dengan Parag dan dewan direksi Twitter untuk membuat peningkatan signifikan pada Twitter dalam beberapa bulan mendatang!” kata Musk melalui Twitter.
Bos Tesla Inc itu mengambil 9,2% saham Twitter Inc senilai hampir US$ 3 miliar. Ini menjadikannya pemegang saham terbesar situs micro-blogging tersebut dan memicu kenaikan lebih dari 27%harga saham perusahaan pada Senin (4/4).
Musk adalah pengguna Twitter yang rajin mencuit, dengan lebih dari 80,5 juta pengikut di platform. Dia sering bertanya kepada pengikutnya di Twitter terkait perusahaannya.
Dia bahkan pernah bertanya kepada pengikut soal apakah dirinya harus menjual 10% saham Tesla. Ia pun dipanggil oleh SEC pada November, yang menyebabkan sahamnya jatuh.
Beberapa investor memperkirakan Musk akan mengambil sikap agresif setelah masuk dewan direksi Twitter. "Kami percaya Musk bergabung dengan Twitter akan mengarah pada sejumlah inisiatif strategis yang dapat mencakup berbagai kemungkinan jangka pendek dan panjang untuk perusahaan yang masih berjuang dalam perlombaan senjata media sosial," kata analis Wedbush Dan Ives.