Buku Biografi Erick Thohir Diluncurkan, Hasil Obrolan 'Warung Kopi'

ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/aww.
Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan paparan saat pembukaan State-Owned Enterprises (SOE) International Conference di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Bali, Senin (17/10/2022).
10/11/2022, 21.14 WIB

Bagi Erick buku ini sangat berguna sebagai cermin untuk melihat apa yang kurang, atau harus dikoreksi. "Semoga apa yang baik bisa diambil oleh pembaca dab yang buruk ditinggalkan bagi saya untuk diperbaiki," katanya.

Erick berharap buku ini bisa memberikan pesan kepada generasi muda agar tak menyerah sesulit apapun keadaannya. Ia lalu merujuk pada sebuah kelimat dalam buku biografinya. "Kesuksesan memerlukan waktu. Sebaliknya, kegagalan adalah saat menyerah karena merasa tak lagi memili waktu," katanya.

Peluncuran buku tersebut juga dihadiri Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan. Zulkifli juga berharap biografi ini bisa menjadi inspirasi bagi semua orang. 

"Saya kenal lama Pak Erick dan keluarganya karena berasal dari daerah yang sama. Pak Erick hatinya merah putih, punya empati dan memang man of action," kata Zulkifli.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail