Foto: Wajah Baru Taman Ismail Marzuki Jakarta

Muhammad Zaenuddin|Katadata
Editor: Sorta Tobing
1/7/2022, 09.00 WIB

Revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM) Tahap I, Jakarta telah rampung. PT WIKA Gedung menyelesaikan pekerjaan proyeknya, mencakup bagian gedung parkir, taman, perpustakaan, wisma seni, dan Masjid Amir Hamzah. 

Kawasan itu telah dibuka untuk publik secara bertahap mulai 3 Juni 2022. Rencananya, Pusat Kesenian Jakarta akan diresmikan pada awal Juli ini.

Melansir dari Kompas.com, Manajer Proyek Kontrol dan Komunikasi Recitalisasi TIM Adriani Henrika Lestari mengatakan, revitalisasi tempat wisata Jakarta ini hampir rampung.  Per 16 Juni 2022, pengerjaannya sudah di 91,64%.

Setelah revitalisasi usai, ruang terbuka hijau atau RTH di kawasan TIM akan bertambah banyak. "Jadi, pertengahan tahun ini mungkin bulan keenam sampai delapan rampung segalanya," kata dia, Kamis (16/6). Berikut foto hasil pekerjaan proyek tersebut.