Salah satu hal yang perlu diperhatikan saat membeli furnitur outdoor  adalah materialnya, termasuk kursi. Soalnya, perabot satu ini akan terkena cuaca yang ekstrim, dari hujan maupun panas. 

Nah, biar tidak salah pilih, kenali beberapa jenis bahan kursi outdoor berikut ini.

Kayu

Material ini sering dipilih karena bisa memberikan kehangatan dan menciptakan atmosfer yang tenang. Namun, pilih bahan kayu jati, cedar, dan akasia yang tahan terhadap perubahan cuaca dan tahan lama.

Plastik

Kursi outdoor dari plastik sering menjadi pilihan yang ekonomis dan praktis. Selain lebih ringan, material ini juga mudah dibersihkan dan tahan terhadap cuaca ekstrem. Selain itu, model dan warna kursi plastik cukup beragam. Jadi, kamu bisa menyesuaikan dengan berbagai gaya dekorasi. 

Logam

Material logam, seperti aluminium atau besi, cukup kuat dan kokoh. Namun, pastikan kamu memilih bahan kursi berkualitas yang tahan terhadap panas dan air.   

Kain Sintesis

Kain sintetis sering digunakan sebagai material pelapis atau bantalan pada kursi outdoor. Soalnya, material ini tahan terhadap sinar UV, tahan air, dan mudah untuk dibersihkan.  

Jadi, sudah tahu mau memakai kursi outdoor dari material mana? Apa pun bahan yang kamu pilih, kamu bisa membelinya hanya di ruparupa.com.

Di sini, kamu juga dapat belanja perlengkapan rumah tangga lainnya dari merek-merek ternama milik Kawan Lama Group, yaitu ACE, INFORMA, INFORMA Electronics, INFORMA Sleep, Pendopo, Toys Kingdom, ATARU, Krisbow, Pet Kingdom, SELMA, THYS, Chatime, Ashley, EYE SOUL, dan masih banyak lagi.