50 Kata-Kata Bijak Singkat Berkelas Bahasa Indonesia dan Inggris

Unsplash
Kata-kata Bijak Berkelas Simple
Penulis: Tifani
Editor: Safrezi
9/10/2024, 13.51 WIB

Adakalanya seseorang harus melewati berbagai cobaan dalam kehidupan. Berbagai cobaan yang datang dapat membuat seseorang merasa sedih, galau, bimbang, bahkan terpuruk.

Saat-saat seperti inilah, seseorang membutuhkan kata-kata bijak singkat berkelas sebagai afirmasi positif. Kata-kata bijak yang singkat namun berkelas dapat membuat kembali bersemangat dalam menjalani hidup.

Kata-kata bijak seperti juga dapat menjadi pengingat untuk diri sendiri agar dapat menjalani hidup dengan bermakna.

Kata-Kata Bijak Singkat Berkelas

Kata-kata Bijak Berkelas (freepik)

 

Berikut beragan contoh kata-kata bijak yang singkat namun tetap berkelas:

  1. "Perbaikilah dirimu, maka orang akan memaafkanmu dengan sendirinya."
  2. "Kita selalu bisa memaafkan, namun tidak harus melupakan."
  3. "Sebelum meminta maaf pada orang lain, cobalah memaafkan dirimu sendiri."
  4. "Mengucapkan maaf memang terasa mudah, tapi sangat sulit dilakukan."
  5. "Meminta maaf bukan berarti salah, itu adalah pertanda sudah dewasa."
  6. "Berani mengambil risiko, kamu akan menang, kamu akan senang!"
  7. "Walaupun orang lain jahat kepadamu, namun kamu harus tetap baik pada dirimu sendiri."
  8. "Mencintai diri adalah sumber dari segala jenis cinta yang lain."
  9. "Cintailah orang yang kamu lihat di depan cermin."
  10. "Walaupun tidak sempurna, namun kamu cantik dengan caramu sendiri"
  11. "Setiap cobaan yg datang adalah proses pendewasaan diri."
  12. "Setiap permasalahan adalah pelajaran berharga."
  13. "Hidup adalah tentang belajar. Jika berhenti, kamu akan mati."
  14. "Jangan pernah merasa gagal saat belajar, itu adalah bagian dari proses."
  15. "Rajinlah belajar saat masih muda agar tak miskin ilmu di hari tua."
  16. “Jangan takut untuk merubah, karena perubahan akan membawa perbaikan.”
  17. "Persiapkan diri untuk menghadapi tantangan yang lebih besar di masa depan."
  18. "Nikmati setiap hari dengan senyuman, karena hidup adalah anugerah terbesar."
  19. “Melakukan hal-hal kecil dengan penuh cinta, dapat membuat perbedaan besar”
  20. "Jalani hidupmu dengan integritas, jangan pernah mengkhianati dirimu sendiri."
  21. "Melakukan hal-hal kecil dengan penuh cinta, dapat membuat perbedaan besar."
  22. “Semangat merupakan kunci mencapai impian, tanpanya, impianmu akan pudar”
  23. “Ingatlah, kesabaran ialah kekuatan yang akan membawa kamu melewati tekanan.”
  24. "Percayalah pada dirimu sendiri, kamu mampu mencapai apa yang kamu impikan."
  25. "Pendengar yang baik akan selalu mendapat wawasan yang berharga dari orang lain."
  26. "Kesuksesan bukan tentang seberapa pintar kamu, tetapi seberapa keras kamu bekerja."
  27. “Keyakinan adalah kunci kesuksesan, jangan pernah ragu pada kemampuanmu sendiri.”
  28. "Jangan menunggu kesempurnaan untuk memulai, terus belajar di sepanjang perjalanan."
  29. “Keberhasilan tidak datang dengan sendirinya, tetapi dengan kerja keras dan ketekunan.”
  30. “Buang jauh-jauh pikiran negatif, karena hal itu hanya akan menghalangi kesuksesanmu.”
  31. "Belajarlah untuk menerima kritik dengan lapang dada, itu akan membuatmu berkembang."
  32. “Kemandirian adalah keberanian menghadapi tantangan dan menjadi versi terbaik diri sendiri.”
  33. “Jaga kesetiaan dan integritas, karena itulah yang akan membuatmu menjadi pribadi berkelas.”
  34. "Jadilah pribadi yang rendah hati, bijak, dan rendah diri dalam segala hal yang kamu lakukan."
  35. “Saat gagal, bangkit kembali dan kuatkan langkah, karena kegagalan merupakan pelajaran berharga.”

Kata-Kata Bijak Singkat Berkelas Bahasa Inggris

Kata-kata Bijak Berkelas Simple yang Menginspirasi (Unsplash)

 

Berikut beragan contoh kata-kata bijak yang singkat namun tetap berkelas dalam bahasa Inggris:

  1. "Where focus goes energy flows." - Tony Robbins
    (Di mana ada kefokusan maka di situlah energi akan mengalir).
  2. "We will never know the real answer before we try."
    (Kita tidak akan pernah tahu hasilnya sebelum kita mencoba).
  3. "Your life is as good as your mindset."
    (Hidupmu sebaik pola pikirmu).
  4. "Sometimes life doesn't give you what you want, not because you don't deserve it, but because you deserve so much more."
    (Terkadang hidup tidak memberi apa yang kamu mau, bukan karena kamu tidak pantas untuk menerimanya, tetapi karena kamu pantas untuk menerima yang lebih dari itu).
  5. "The best view comes after the hardest climb."
    (Pemandangan menakjubkan datang setelah pendakian yang melelahkan).
  6. "Life is a journey to be experienced, not a problem to be solved." - Winnie The Pooh
    (Hidup adalah sebuah perjalanan yang bisa dijadikan pengalaman bukan sekadar masalah yang harus diselesaikan).
  7. "Do something today that your future self will thank you for." - Sean Patrick Flanery
    (Lakukan sesuatu hari ini yang mana kamu akan berterima kasih padanya di masa depan nanti).
  8. "Your life isn't yours if you always care what others think."
    (Hidupmu tidak sepenuhnya milikmu jika kamu selalu memikirkan pemikiran orang lain tentangmu).
  9. "If you're brave enough to say goodbye, life will reward you with a new hello." - Paulo Ceolho
    (Jika kamu cukup berani untuk mengatakan 'selamat tinggal', kehidupan akan menghadiahimu dengan pertemuan yang baru).
  10. "Never regret a day in your life; good days give happiness, bad days give experiences, worst day give lessons, and best day give memories."
    (Jangan pernah menyesali suatu hari dalam hidupmu; hari yang baik memberikan kebahagiaan, hari yang buruk memberikan pengalaman, hari yang sia-sia memberikan pelajaran dan hari terbaik memberikan kenangan).
  11. "You can never plan the future by the past." - Edmund Burke
    (Kamu tidak akan pernah merencanakan masa depan dengan masa lalu).
  12. "Take into account that great love and great achievements involve great risk." - Dalai Lama
    (Ingatlah bahwa cinta yang besar dan pencapaian yang besar melibatkan risiko yang besar).
  13. "Lost time is never found again." - Benjamin Franklin
    (Waktu yang hilang tidak akan ditemukan lagi).
  14. "In three words I can sum up everything I've learned about life: It goes on." - Robert Frost
    (Dalam tiga kata saya dapat meringkas semua yang telah saya pelajari tentang kehidupan: Ini terus berlanjut).
  15. "Don't take life too seriously. You'll never get out it alive." - Elbert Hubbard
    (Jangan menganggap hidup terlalu serius, kamu tidak bisa menikmatinya).

Itulah contoh kata-kata bijak singkat berkelas yang bisa menjadi afirmasi positif