Penjelasan 2 Credit Scene Doctor Strange in the Multiverse of Madness

Marvel Studio
Film Doctor Strange in the Multiverse of Madness
7/5/2022, 12.26 WIB

ZIGI – Film Doctor Strange in the Multiverse of Madness sudah tayang sejak Kamis, 5 Mei 2022. Salah satu yang ditunggu oleh penggemar Marvel adalah credit scene yang ada di tengah-tengah dan akhir film.

Kedua credit scene akan jadi spoiler cerita Marvel Cinematic Universe selanjutnya. Zigi.id sudah merangkumkan penjelasan dua credit scene Doctor Strange 2 hanya untuk kamu. Simak di bawah ini ya guys!

Baca juga: Cara Nonton Doctor Strange in the Multiverse of Madness Sub Indo

Penjelasan Middle Credit Scene Doctor Strange in the Multiverse of Madness

Pada credit scene yang pertama, ditampilkan sosok Dr Strange (Benedict Cumberbatch) yang didekati oleh karakter bernama Clea (Charlize Theron) dengan kostum bewarna ungu saat tengah berjalan-jalan di New York.

Clea datang setelah tahu Stephen Strange menyebabkan dua universe yang berbeda saling bertabrakan. Akibatnya, dunia antar dimensi menjadi tidak seimbang.

Salah satu cara untuk memperbaikinya adalah menghancurkan dimensi yang saling bertemu. Terlihat dalam credit, Clea mengajak Strange untuk memperbaiki ketidakseimbangan semesta tersebut.

Ia memiliki nama lengkap Clea Strange dan datang dari Dark Dimension. Sesungguhnya Clea merupakan keponakan dari Dormammu, musuh bebuyutan Dr Strange. Namun ia memilih sang penyihir dan akhirnya kedua superhero tersebut menikah.

Jadi Clea adalah istri Strange setelah Christine Palmer (Rachel McAdams). Karakter ini pertama kali muncul di komik tahun 1964 dengan episode berjudul Strange Tales #126.

Dalam komik, ketika Dr Strange meninggal, Clea mengambil alih gelar sebagai Sorcerer Supreme of Earth dan memakai nama belakang Strange. Ia juga berinisiatif untuk membangkitkan sang suami dari kematian.

Namun membangkitkan Dr Strange punya konsekuensi besar bagi Multiverse. Ia pun mendapat peringatan dari utusan kematian.

Middle Credit Scene juga menjelaskan bagaimana setiap film Marvel sebelumnya saling berhubungan, termasuk Spider-Man: No Way Home.

Post Credit Scene Doctor Strange in the Multiverse of Madness Part 2

Tidak sperti middle credit scene, post credit scene  Doctor Strange 2 ini lebih berisi komedi. Sebelum film ditutup, Dr Strange bertemu dengan seorang pria dari dimensi alternatif yang bernama Pizza Poppa (Bruce Campbell).

Sosok ini pernah muncul di film Spider-Man Tobey Maguire garapan Sam Raimi sebagai penjaga tiket untuk pertunjukan teater Mary Jane (Kristen Dunst).

Sebelumnya Strange pernah menyihir Pizza Poppa dan membuatnya memukuli dirinya sendiri. Dr Strange berkata mantra tersebut akan berakhir selama beberapa minggu saja.

Pada adegan akhir, Pizza Poppa merasa kelelahan karena memukuli wajahnya sendiri. Secara tiba-tiba, mantra tersebut lepas. Pizza Poppa yang kegirangan pun menghadap kamera sembari berkata “ini sudah berakhir!”.

Kalimat tersebut menjadi pertanda dari akhir film Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Film ini menerima banyak pujian luas karena konsepnya yang mencampur adukkan banyak cerita. Segera tonton film Doctor Strange 2  di bioskop-bioskop terdekat ya!

Baca juga: Tanggapan Benedict Cumberbatch Doctor Strange 2 Diblokir di Arab Saudi