Atta Halilintar dan Savas Fresh Berujung Damai, Laporan Dicabut

Berbagai sumber
Atta Halilintar dan Savas Fresh
10/11/2021, 11.37 WIB

ZIGI – Beberapa bulan yang lalu, Atta Halilintar dan YouTuber Savas Fresh terlibat perseteruan. Berawal dari video YouTube Savas Fresh menagih utang ke ibu Atta Halilintar. Dalm video lain, Savas menghina anak Atta dan Aurel Hermansyah yang masih dalam kandungan.

Hal ini membuat Atta geram dan bersikeras membawa Savas ke jalur hukum. Namun, Atta Halilintar akhirnya mencabut laporan yang dilayangkan beberapa bulan lalu ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Selasa, 9 November 2021.

Kenapa Atta Halilintar = mencabut laporannya setelah bersikeras mengambil jalur hukum,? Smak yuk artikelnya di bawah ini!

Alasan Atta Halilintar Cabut Laporan Savas Fresh

Pada selasa, 9 November 2021 Atta Halilintar ditemani istrinya, Aurel Hermansyah mendatangi Polres Jakarta Selatan untuk mencabut laporannya terhadap Savas Fresh tentang pencemaran nama baik.

“Iya (mencabut laporan), sepakat melakukan perdamaian karena sudah ada iktikad baik juga dari keluarganya Savas dan berjanji minta maaf dan segala macam,” ujar Atta Halilintar dalam video YouTube KH Infotainment.

Iktikad baik dari keluarga Savas terlihat ketika ibunda dari Savas mengunjungi Atta Halilintar dan memohon agar putranya dibebaskan. Melihat ibunda Savas yang menangis, Aurel pun tidak sampai hati dan merasa kasihan melihat seorang ibu yang sudah berjuang berbagai cara agar anaknya bebas.

Aurel juga memberikan tentang pencabutan laporan yang sudah diberikan ke kepolisian sebelumnya. Anak Anang Hermansyah tersebut mengatakan jika dirinya juga ingin lebih tenang menjelang hari persalinan yang semakin dekat.

Savas Fresh Akan Segera Bebas Setelah Laporan Dicabut Atta Halilintar

Sebelumnya, Atta Halilintar melaporkan pria yang memiliki nama asli Sefdiansyah dengan tujuan menjaga nama baik keluarga. Namun, hal itu sudah diakui oleh Savas bahwa apa yang dilakukan hanya rekayasa, fitnah dan pansos.

Setelah Atta mencabut laporannya, Satuan Kepala Reserse Kriminal Polres Jakarta Selatan, Kompol Achmad Akbar mengaku bahwa dirinya telah menerima pencabutan laporan yang dibuat oleh Atta Halilintar beberapa bulan lalu mengenai kasus yang dilakukan Savas Fresh.

Seperti yang diketahui, beberapa bulan lalu netizen Indonesia dibuat terkejut atas pengakuan YouTuber Savas Fresh karena dia menagih utang kepada ibu Atta Halilintar sebesar Rp 700 juta. Savas juga mengaku, keluarga Atta meminjam uang tersebut sejak tahun 90-an hingga 2000-an setelah bisnisnya bangkrut.

Atas tindakan tersebut, Atta Halilintar merasa geram dan tidak terima terhadap Savas lalu melapor ke polisi. Saat itu, Savas dijerat Pasal 45 dan 51 Undang-Undang Nomor 19 tahun 2016 tentang ITE dengan hukuman enam bulan penjara.