Profil dan Biodata Chantal Dewi: Agama, Keturunan, Kasus Narkoba

@chantaldewi/Instagram
Chantal Dewi
17/3/2022, 13.35 WIB

ZIGI – DJ Chantal Dewi sebagai artis CD yang diungkap oleh polisi setelah tertangkap atas kasus penggunaan narkoba. DJ berusia 42 tahun ini ditangkap di apartemen mewah di Cilandak, Jakarta pada Rabu, 16 Maret 2022.

Chantal Dewi sebelum berkarier sebagai Disc Jockey (DJ) merupakan seorang model. Parasnya yang blasteran menurun dari ibu yang berdarah Jerman, sementara ayahnya adalah Ambon. 

Lantas siapa sosok Chantal Dewi yang ditangkap polisi karena penggunaan narkoba? Berikut profil dan biodata Chantal Dewi. Simak yuk artikelnya di bawah ini!

Chantal Dewi Keturunan Blasteran Jerman-Ambon

Chantal Dewi Hehuwat merupakan wanita kelahiran 11 April 1980. Ia merupakan gadis blasteran keturunan Belanda-Jerman-Ambon. Dia memiliki saudara bernama Nicole yang tinggal di Belanda.

Meskipun berkarier di Indonesia, Chantal Dewi kerap bolak-balik Indonesia-Belanda untuk bermain dan menjenguk saudara-saudara dari pihak ibunya.

Mengawali Karier Sebagai Model

Sebelum terjun ke dunia Disc Jockey, Chantal diketahui merupakan seorang model majalah. Ia sempat membagikan pengalamannya menjadi model majalah pada tahun 1997. Bahkan di awal-awal 2000-an, ia kerap kali menghiasi majalah Indonesia.

Ibu satu anak ini masih bergelut dalam dunia modeling namun tidak sesering saat awal 2000-an. Meskipun demikian, Chantal mengaku bahwa dirinya sempat bosan menekuni dunia modeling.

 

“Aku di modeling sudah sepuluh tahun lebih, sudah bosen lah, ya. Kalau lihat fotonya kan cepat tapi prosesnya yang lama ada casting juga,” ujar Chantal Dewi dikutip dari YouTube acara Tonight Show pada Kamis, 17 Maret 2022.

Chantal Dewi Menyukai Profesi Disc Jockey

Setelah merasa bosan dengan dunia modeling, Chantal Dewi mengaku lebih menyukai profesinya sebagai DJ. Pasalnya, dia menganggap DJ sebagai hobinya sehingga ketika bekerja lebih nyaman menjalankannya.

Sementara itu, kala ditanya Arie Untung dalam acara Tonight Show pada 2014, Chantal mengaku bahwa dirinya belajar DJ awalnya otodidak dari berbagai rekan yang memiliki profesi sebagai DJ. Namun, seiring waktu ia mulai belajar DJ secara resmi di 1945MF DJ School.

Chantal Dewi sendiri mengaku bahwa dirinya menyukai genre musik untuk DJ-nya seperti progressive, techno hingga tech house.

Chantal Dewi Telah Menikah Dan Punya Seorang Putra

Pada 2004/2005, Chantal Dewi pernah menikah dengan seorang pria bule bernama Dario dan dikaruniai seorang putra bernama Devon yang lahir pada 2006. Sayangnya, suaminya tersebut telah meninggal dunia dan hingga saat ini pun Chantal Dewi memilih untuk sendiri serta fokus kepada anaknya.

Wanita kelahiran 1980 ini juga sering membagikan memori kenangan bersama suaminya di Instagram. Sementara itu, perannya sebagai ibu membuat Chantal Dewi selalu menghabiskan kebersamaannya dengan sang putra.

Fokus Sebagai Ibu Rumah Tangga

 

Meskipun berkarier di dunia entertain, Chantal Dewi mengaku bahwa dirinya lebih menyukai menjadi ibu rumah tangga dan tidak melakukan aktivitas pekerjaan apapun apabila sedang tidak ada job.

Waktunya sebagai ibu rumah tangga ia dedikasikan kepada putranya yang kini beranjak dewasa. Tidak jarang pula, Chantal Dewi mengunjungi berbagai kawan dan sanak saudara di Indonesia untuk mengisi waktu luangnya.

Terjerat Kasus Narkoba

Pada 16 Maret 2022, Chantal Dewi ditangkap di apartemen mewahnya yang terletak di Cilandak, Jakarta Selatan karena penggunaan narkotika jenis sabu-sabu.

Sebelumnya, pihak kepolisian hanya mengabarkan bahwa artis beinisial CD ditangkap polisi karena narkoba. Nama Chantal Dewi pun dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol E Zulpan dan saat ini sedang diperiksa.

Biodata Chantal Dewi

  • Nama Asli: Chantal Dewi Hehuwat
  • Nama Panggung: Chantal Dewi
  • Tempat, Tanggal Lahir: 11 April 1980
  • Anak: 1 (Laki-laki)
  • Agama: Kristen
  • Profesi: Aktris, Model, DJ
  • Tahun Aktif: 1997 – sekarang
  • Akun Instagram: @chantaldewi

Demikian profil dan biodata Chantal Dewi lengkap dari profesi, latar belakang hingga kasusnya yang terjerat narkoba di tahun 2022.