Kronologi Verrell Bramasta Kecopetan Saat Liburan di Jepang

Instagram @bramastavrl
Verrell Bramasta
29/12/2022, 11.08 WIB

ZIGI – Verrell Bramasta tengah berlibur di Jepang bersama teman-teman dekatnya. Namun ia mengalami hal tak menyenangkan saat mengunjungi Shinjuku. Tas Verrell yang berisi passport, dompet, dan barang berharga lain dicopet saat dirinya lengah. 

Saar melapor ke polisi, Verrell Brasmasta mengeluh soal pelayanan yang lambat. Simak kronologi Verrell Bramasta dicopet selengkapnya di artikel ini.

Baca juga: Verrell Bramasta Jelaskan Soal Ekspresi Jijik Datang ke Tempat Kumuh

Kronologi Tas Verrell Bramasta Dicopet Saat Liburan ke Jepang

Dalam Insta Story, Verrell menjelaskan situasi ketika ia kecopetaan saat tengah liburan ke Jepang. Kejadian ini terjadi pada Rabu, 28 Desember 2022 sekitar pukul 03.00 waktu setempat. Saat itu sang aktor dan teman-teman sedang berada di daerah Omoide Yokocho, sebuah gang sempit yang jadi destinasi populer para wisatawan. 

Verrell Bramasta lantas asyik berfoto di gang yang terdapat lampu gantung kertas ala negeri sakura tersebut. Tas milik Verrell kemudian ditaruh di sudut gang oleh salah satu temannya. Pengambilan foto tersebut hanya 5 menit, tai tiba-tiba seluruh barangnya sudah raib. 

“Aku tuh lagi foto-foto, terus sama temen aku di taruh di sini. Lima menit kemudian langsung ilang. Kemarin gak rame kayak gini, kemarin sepi udah pada tutup (tokonya),” cerita selebriti 26 tahun ini.

Ia pun segera menuju kantor polisi untuk membuat laporan. Terlihat kantor polisi masih aktif tapi sudah sepi. Verrell panik karena banyak barang berharga yang ada di tas tersebut.

”Ada-ada aja. Tas gue dicopet di Shinjuku. Paspor, dompet, uang, credit card, ATM, semua ilang. Hasilnya sekarang udah 4 jam di kantor polisi. Polisi di Tokyo awalnya juga susah bantu, terkesan hopeless, giliran google nama baru dibantu. Itupun juga udah 3 jam ditanya bolak-balik untuk verifikasi dengan language barrier yang sangat besar,” begitu caption Verrell di Instagram.

Verrell Bramasta Bakal Beri Hadiah Jika Pencopet Mengembalikan Barangnnya

Dari pantauan status anak dari Venna Melinda ini, terlihat Verrell berada di kantor polisi Shinjuku hingga pukul 04.26 dini hari waktu setempat. Ia ditemani oleh teman-temannya untuk mengawal laporan yang tengah dibikin. 

Beberapa jam kemuidan, ia kembali ke lokasi saat tasnya dicopet. Sembari menjelaskan kronologi kejadian, ia juga berjanji akan memberikan reward untuk pencopet jika mengembalikan barangnya. 

”Maling ngaku yuk. Gue kasih Rp100 juta kalo balikin,” tulis mantan pacar Natasha Wilona ini dengan gemas. 

Kabar mengenai musibah yang menimpa Verrell membuat fans terkejut. Pasalnya Jepang dikenal sebagai negara yang aman dari pencuri. 

“Seaman-amannya Jepang, ngeliat tas ditaro di jalan ya ilang jugalah. Apalagi itu tempat tur lalu lalang,” komentar salah satu netizen.
”Ada baiknya buat kawan-kawan yang mau travelling atau trip ke Jepang, coba search dulu red area in Japan,” tambah yang lain.

Hingga berita ini turun, Verrell Bramasta belum memberikan update mengenai status laporannya soal kehilangan tas. Netizen pun berharap seluruh barang dari Verrell dapat kembali utuh. 

Baca juga: Heboh, Verrell Bramasta Pamer Foto Dicium Chef Pria Asal Turki

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.