ZIGI – Industri hiburan Korea Selatan tengah berkembang pesat. Hal ini yang tampaknya menjadi dasar dari perusahaan CJ ENM berani melakukan investasi fantastis mencapai Rp64 triliun untuk pembuatan konten selama lima tahun ke depan.

Selain memperbanyak studio dan produksi, CJ ENM juga akan menjalin kerjasama dengan pembuat konten di Amerika Serikat dan Eropa demi mewujudkan keinginan mereka menjadi pembuat konten global. Seperti apa pernyataan CJ ENM soal investasi ini? Scroll yuk! 

CJ ENM Investasi Rp64 Triliun

Sumber foto: Screen Daily

CJ ENM, perusahaan hiburan raksasa yang bergerak di media massa dan hiburan asal Korea Selatan mengatakan pihaknya akan menginvestasikan lebih dari 5 triliun KRW atau sekitar Rp64 triliun (kurs Rp12,83), dalam pembuatan konten selama lima tahun ke depan. Mereka ingin menjadi pembuat konten global.

"Kami akan menjadi perusahaan hiburan yang komprehensif melalui diversifikasi sistem pembuatan konten dan memenuhi permintaan konsumen secara real-time," kata CEO CJ ENM, Kang Ho Sung yang dikutip Zigi.id dari Korea Times, Kamis, 3 Juni 2021.

"Dan kami akan naik ke panggung dunia dan bersaing dengan platform global serta pusat kekuatan media," sambung Kang Ho Sung dalam konferensi pers.

Demi mencapai tujuan itu, perusahaan milik CJ Group yang didirikan pada tahun 2011 ini akan menyalurkan investasi untuk pembuatan konten selama lima tahun ke depan. Sementara 800 miliar KRW atau sekitar Rp10 triliun akan disisihkan untuk rencana konten tahun ini.

Kerjasama dengan Pembuat Konten Lain

Sumber foto: Soompi

Seperti diketahui, CJ ENM adalah perusahaan media terkemuka di industri hiburan Korea Selatan, yang mencakup sektor-sektor seperti film, drama Korea, musik pop hingga musikal. Film garapan mereka yakni Parasite bahkan mendapat piala Oscar dalam kategori Film Terbaik.

Sementara sejumlah serial TV produksinya seperti Guardian: The Lonely and Great God atau Goblin (2016) serta Crash Landing On You (2019), menjadi hit global. Secara khusus, saluran kabel mereka yakni tvN, OCN dan Mnet serta produksi seperti Studio Dragon juga berkontribusi pada jajaran drama hit CJ ENM lainnya.

CJ ENM pun mengatakan bakal mendirikan lebih banyak studio produksi spesialisasi untuk variety show, film dan animasi, serta menawarkan kreasi mereka ke afiliasi platform streaming Tving dan streaming global seperti Netflix.

Selain itu, CJ ENM juga mengungkapkan akan menempatkan lebih banyak prioritas bisnis di kancah K-pop, yang telah memperluas basis penggemar globalnya selama beberapa tahun terakhir. Mereka sebelumnya sudah berpengalaman dalam membuat acara audisi seperti Superstar K dan I-Land.

Perusahaan hiburan ini berencana memproduksi lebih banyak acara kompetisi di luar Korea untuk menemukan grup K-pop yang kompetitif. Di saat yang sama, mereka juga akan memperluas kemitraan bisnis global dengan pembuat konten utama di Amerika Serikat, Eropa dan Asia.

CJ ENM sudah menandatangani kesepakatan dengan Skydance Media produksi Amerika, yang berada di balik seri Mission Impossible, untuk memproduksi versi remake dari konten Korea populer seperti drama fantasi Hotel del Luna (2019).

Dikatakan pula, Tving, platform streaming video online, akan memainkan peran utama dalam menawarkan konten yang dibuat CJ ENM kepada pemirsa global. Tving akan membuat sekitar 100 konten asli untuk mengamankan 8 juta pelanggan berbayar mereka pada tahun 2023.