Sido Muncul Siapkan Dana Rp 500 M untuk Akuisisi

Image title
Oleh
6 Januari 2014, 00:00
2503.jpg
Arief Kamaludin | KATADATA
www.sidomuncul.com

KATADATA ? PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) menyiapkan dana sebesar Rp 500 miliar untuk mengakuisisi pabrik dan perusahaan farmasi. Akuisi ditargetkan bisa terjadi paling cepat pada cepat tahun ini.

Dikutip dari Investor Daily (6/1) Direktur Utama Sido Muncul Irwan Hidayat mengatakan dana akuisisi akan berasal dari kas internal. Aksi korporasi ini merupakan rencana masa depan, karena itu Sido tidak akan terburu-buru untuk mengakuisisi. Irwan menegaskan, saat ini perseroan masih belum bernegosiasi dengan pihak manapun.

Advertisement

Sementara itu, pada Februari 2014 Sido Muncul akan memulai pembangunan pabrik bahan baku di Semarang. Investasi pembangunan Sido Plant Semarang tersebut sebesar Rp 365,4 miliar. Irwan menjelaskan, dana investasi pabrik berasal dari hasil penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham akhir tahun lalu. Sido Muncul meraup dana sebesar Rp 870 miliar dari IPO.

Selain bisnis farmasi dan jamu, Sido Muncul Group juga akan ekspansi ke sektor properti dengan rencana investasi sebesar Rp 1 triliun pada 2014. Direktur Sido Muncul David Hidayat mengatakan dananya akan berasal dari kas internal. Dia mengatakan, perseroan akan investasi di bidang perhotelan dan real estate di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Saat ini, perseroan tengah mencari lahan strategis seluas 50 ha.

Reporter: Redaksi
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement