Klaim HET Sukses, Kemendag Kaji Patokan Harga Telur dan Daging Ayam

Michael Reily
5 Januari 2018, 09:22
Harga Telur Anjlok
ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Peternak mengambil telur ayam broiler di salah satu peternakan di Ungaran Barat, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Selasa (7/3). Peternak setempat mengeluhkan harga telur ayam yang kembali mengalami penurunan selama sebulan terakhir dari Rp17.000 per kilog

Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengklaim kebijakan Harga Eceran Tertinggi (HET) pada 4 komoditas, yaitu beras, minyak goreng, gula, dan daging beku berhasil menekan inflasi 2017. Ia kini berencana membuat harga patokan daging dan telur ayam.

“Jadi (HET) menunjukkan efektivitas pengendalian harga,” kata Enggar di Auditorium Kementerian Perdagangan, Kamis (4/1).

Sebelumnya, harga bahan makanan menyumbangkan inflasi sebesar 1,26% pada inflasi nasional tahun 2017, terendah selama masa pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla. Tahun 2016, andil bahan makanan terhadap inflasi nasional sebesar 5,69%, 2015 pun mencapai 4,93%.

Hanya, Enggar juga mengakui bahwa terkadang kenaikan harga masih terjadi, terutama pada beras. Data Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan, kontribusi beras terhadap inflasi 2017 sebesar 0,16%, jauh lebih tinggi dibandingkan 2016 yang bahkan tidak mencapai 0,08%.

“Dengan posisi ini, tahun 2018 kami akan lebih ketat lagi kendalikan dan tidak akan biarkan kenaikan yang berlebihan,” ujar Enggar. Ia menegaskan bakal mengawasi penawaran dan permintaan pasokan untuk mengontrol harga komoditas bahan makanan.

Sementara, Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Tjahya Widayanti menjelaskan, pengaturan harga pada daging dan telur ayam rencananya dibuat dalam bentuk rentang batas bawah dan batas atas, bukan HET.

Halaman:
Reporter: Michael Reily
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...