Uang Beredar pada Libur Akhir Tahun Tercatat Rp 90 Triliun

Rizky Alika
28 Desember 2018, 19:38
Rupiah
Arief Kamaludin|KATADATA

Jumlah uang tunai beredar pada periode Hari Raya Natal tahun ini dan Tahun Baru 2019 sekitar Rp 90 triliun (per 28 Desember 2018). Bank Indonesia (BI) memperkirakan kebutuhannya mencapai Rp 111 triliun.

Gubernur BI Perry Warjiyo memastikan pemenuhan rupiah selama periode libur akhir tahun berjalan lancar. Sejumlah 46 kantor bank sentral di berbagai wilayah menjamin ketersediaan uang tunai.

"Kemarin itu (jumlah uang beredar) Rp 85 triliun. Mungkin kalau ditambah kemarin dan hari ini sudah lebih dari Rp 90 triliun," katanya saat ditemui di Komplek BI, Jakarta, Jumat (28/12).

(Baca juga: BI Sedia Uang Tunai Rp 101 Triliun untuk Kebutuhan Natal & Tahun Baru)

Deputi Gubernur BI Rosmaya Hadi sebelumnya menyebutkan, kebutuhan uang tunai pada tahun lalu sebesar Rp 91,7 triliun. Alokasi terbanyak ke Pulau Jawa, di luar kantor pusat BI dan wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek).

Bank sentral mengimbau masyarakat mengutamakan transaksi secara nontunai walaupun cash dijamin ketersediaannya. "Lebih aman, lebih nyaman, lebih cepat. Gunakan uang elektronik, debet, kredit maupun alat pembayaran nontunai," ujar Perry.

Kepada pengguna rupiah secara tunai, BI mengingatkan agar uang tidak dilipat, dijepit menggunakan staples, dicoret, dibasahi, dan diremas. (Baca juga: Go-Pay Berikan Cashback untuk Pengunjung Museum Tsunami

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...