Harga Minyak Dunia Naik, Rupiah Hari Ini Dibuka Melemah

Agatha Olivia Victoria
22 Juli 2019, 10:24
Dolar rupiah
Arief Kamaludin (Katadata)

Nilai tukar rupiah pada pagi hari ini, Selasa (22/7) dibuka melemah ke level Rp 13.947 per dolar AS. Nilai tersebut mengalami pelemahan 0,21% dibanding penutupan pasar spot perdagangan.

Penyebabnya, harga minyak naik di tengah ketegangan Teluk Persia. Data Bloomberg, harga mentah West Texas Intermediate menguat 0,58% atau 0,32 poin ke posisi US$55,95 per barel, sedangkan harga minyak mentah Brent menguat 1,02% atau 0,64 poin ke posisi US$63,11 per barel.

Sebelumnya, Pejabat Senior Gedung Putih menyatakan AS akan menghancurkan pesawat tanpa awak (drone) Iran yang terbang terlalu dekat dengan kapalnya. Hal tersebut dipicu oleh pernyataan AS yang menyebutkan Kapal Angkatan Laut Iran telah menghancurkan drone Iran di Selat Hormuz setelah pesawat tanpa awak tersebut mengancam kapal.

(Baca: Harga Emas Dunia Tertinggi dalam 6 Tahun, Emas Antam Terkerek Naik)

Beberapa mata uang utama dunia turut mencatat pelemahan. Yen Jepang melemah 0,24% terhadap dolar AS, pound Inggris melemah 0,02%, dolar Australia melemah 0,01% dan won Korea Selatan melemah 0,23%.

Mayoritas mata uang di Asia juga mencatatkan pelemahan. Hanya rupee India menguat 0,22%, dolar Hongkong dan yuan Tiongkok menguat 0,06%.

Sedangkan, dolar Singapura melemah 0,06%, dolar Taiwan melemah 0,15%, peso Filipina melemah 0,06%, ringgit Malaysia 0,03% dan baht Thailand 0,02%. Secara keseluruhan, indeks dolar AS menguat 0,05% yang menyebabkan pelemahan pada mayoritas mata uang.

(Baca: Makin Menguat, Rupiah Hari Ini Bergerak ke Level 13.800 per Dolar AS)

Reporter: Agatha Olivia Victoria
Editor: Pingit Aria

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...