BRI Optimistis Laba Tahun Depan Tumbuh 11%

Image title
27 November 2019, 15:14
BRI Optimistis Laba Tahun Depan Tumbuh 11%
Arief Kamaludin|KATADATA
Ilustrasi, lgo di Gedung Bank Rakyat Indonesia

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) optimistis, laba pada 2020 tumbuh 10-11% dibandingkan tahun ini (year on year/yoy) Untuk mencapai target tersebut, perusahaan berfokus meningkatkan kualitas kredit.

Bank berpelat merah ini pun menargetkan rasio kredit bermasalah atau non performing loan  (NPL) berada di level 2,4-2,5% pada tahun depan. Namun, BRI enggan menyebutkan target penyaluran pinjaman keseluruhan pada 2020.

Direktur Utama BRI Sunarso optimistis, target laba tersebut bisa tercapai. Dia mengakui, pengetatan likuiditas pasar masih akan berlanjut tahun depan. Namun, inflasi diprediksi terjaga pada level 3,1-3,6%.

Begitu juga dengan pertumbuhan ekonomi diproyeksi 5,10-5,35%. "Oleh karena itu, kami menargetkan nilai aset tumbuh 9-10%," kata Sunarso saat paparan kinerja perusahaan di DPR, Rabu (27/11).

(Baca: Tahun Depan, BRI Salurkan Kredit ke UKM Rp 120 Triliun )

BRI pun menargetkan penyaluran kredit usaha rakyat atau KUR pada tahun depan mencapai Rp 120 triliun. Target ini naik 37,9% dibanding tahun lalu sebesar Rp 87 triliun.  "Kami buat alokasi penyaluran KUR per daerah, totalnya Rp 120 triliun," kata dia.

Ia memerinci, penyaluran KUR terbesar masih akan dialokasikan ke Pulau Jawa mencapai Rp 65 triliun kepada 3,2 juta debitur. Kemudian Pulau Sumatera sebesar Rp 21.3 triliun kepada 892.516 debitur dan Pulau Kalimantan sebesar Rp 7 triliun kepada 255.002 debitur.

BRI juga akan menyalurkan KUR ke Pulau Sulawesi sebesar Rp 15,2 triliun untuk  589.271 debitur, serta Pulau Bali dan Nusa Tenggara sebesar Rp 9,1 triliun kepada 319.737 debitur. Sementra itu, target penyaluran KUR di Papua dan Maluku sebesar Rp 2.5 kepada 80.053  debitur. 

Halaman:
Reporter: Fariha Sulmaihati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...