Kasus Positif Corona RI Bertambah jadi 2.491 Orang, 209 Meninggal
Jumlah kasus positif virus corona Covid-19 yang diumumkan pemerintah hari Senin (6/4) melonjak 218 orang atau terbesar secara harian. Ini membuat angka kasus corona yang ada di Indonesia bertambah jadi 2.491 kasus.
Selain itu ada tambahan 11 orang pasien meninggal dunia sehingga angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 209 orang. Sedangkan jumlah pasien yang sembuh juga meningkat 28 orang menjadi 192.
"Gambaran riil yang didapat menunjukkan masih ada penularan di luar," kata Juru bicara nasional penanganan corona Achmad Yurianto di Gedung Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Jakarta, Senin (6/4).
(Baca: Pemerintah Sebut 56 Persen Masyarakat Tak akan Mudik demi Cegah Corona)
Yurianto meminta masyarakat disiplin mencuci tangan dan menggunakan masker agar tak terkena penyakit ini. Selain itu dia kembali mengulangi imbauannya agar warga menjaga jarak dan tetap tinggal di rumah.
"Tidak pergi termasuk (mudik) ke kampung halaman," ujar Yurianto.
Dia juga yakin periode sulit ini mampu dilalui asalkan masyarakat bersedia melindungi diri dan keluarganya dengan cara disiplin. Selain itu Yurianto juga berharap ada perlindungan bagi orang berusia lanjut dan dengan penyakit pendahulu.
"Kalau disiplin bersama, kami yakin penularan bsia dihentikan," katanya.
(Baca: 20 Perusahaan Tekstil akan Produksi Jutaan APD bagi Tenaga Medis Corona)