Komisi XI DPR Umumkan Deputi Gubernur BI Terpilih Siang Ini

Image title
13 Juli 2020, 13:16
Ilustrasi. Komisi XI DPR akan mengumumkan hasil uji kelayakan terhadap tiga calon Deputi Gubernur BI jam 2 siang ini.
ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/aww.
Ilustrasi. Komisi XI DPR akan mengumumkan hasil uji kelayakan terhadap tiga calon Deputi Gubernur BI jam 2 siang ini.

Komisi XI DPR RI akan mengumumkan hasil fit and proper test atau uji kelayakan terhadap tiga kandidat Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) pilihan Presiden Joko Widodo hari ini (13/7). Hal ini disampaikan oleh Anggota Komisi XI Muhammad Misbakhun.

"Agendanya siang ini," katanya kepada Katadata.co.id, Senin (13/7).

Advertisement

Hal senada juga disampaikan Anggota Komisi XI Puteri Komarudin. Ia menyatakan, pengumuman Deputi Gubernur BI terpilih akan dilaksanakan "jam 2 siang ini."

Berdasarkan informasi dari sumber Katadata.co.id yang mengetahui perkara ini, DPR sempat kesulitan memilih di antara ketiga kandidat tersebut. Saat dikonfirmasi mengenai hal ini, Puteri enggan menjelaskannya dan belum dapat menyatakan DPR sudah bulat memilih satu nama.

"Kita lihat nanti jam 2 ya," katanya kepada Katadata.co.id.

(Baca: Dana Asing Kembali Masuk Rp 3,32 T Pekan Ini, Terbanyak ke Surat Utang)

Uji kelayakan dilakukan DPR pada 7 Juli lalu terhadap Juda Agung, Aida Budiman, dan Doni Joewono. Salah satu dari mereka akan menggantikan Erwin Rijanto yang masa jabatannya habis pada Juni 2020.

Juda saat ini menjabat sebagai Asisten Gubernur Kepala Departemen Kebijakan Makroprudensial BI. Ia lahir di Pontianak pada tahun 1964. Ia memulai karier di BI pada 1991 dan sempat menjabat sebagai Kepala Kantor Perwakilan BI Provinsi Jawa Barat dan pernah menjadi Executive Director SEAVG-IMF di Washington.

Latar belakang Pendidikan juda adalah Teknologi Industri Pertanian di Institut Pertanian Bogor dan Universitas Birmingham, Inggirs.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement