Chevron Pastikan Tak Ada Kebocoran Fasilitas di Teluk Balikpapan

Arnold Sirait
2 April 2018, 13:39
Pekerja Chevron
Arief Kamaludin|KATADATA

Chevron Indonesia memastikan tidak ada kebocoran pada fasilitasnya yang menyebabkan kebakaran di Teluk Balikpapan, Kalimantan Timur. Kebakaran itu terjadi Sabtu pekan lalu (31/3).

Senior Vice President Policy, Government & Public Affairs Chevron Indonesia Yanto Sianipar mengatakan fasilitas perusahaannya yang terletak di lokasi kebakaran adalah gas bukan minyak. Adapun yang ditemukan di lokasi adalah ceceran minyak.

Atas dasar itu menurut Yanto, tumpahan minyak yang ada di Teluk Balikpapan bukan berasal dari fasilitas operasi Chveron. "Fasilitas produksi Chevron beroperasi secara normal dan tidak ditemukan kebocoran,” kata dia kepada Katadata.co.id, Senin (2/4).

Selain Chevron, PT Pertamina (Persero) terus menginvestigasi kebakaran di perairan Teluk Balikpapan, Kalimantan Timur. “Sumber dan penyebab kebakaran sedang dalam investigasi,” kata Manager External Communication Pertamina, Arya Dwi Paramita kepada Katadata.co.id, Sabtu (31/3).

Arya enggan menduga-duga penyebab kebakaran, termasuk apakah ada kebocoran kapal milik Pertamina. Pihaknya akan menyampaikannya setelah proses investigasi selesai.

Hasil pengecekan terhadap seluruh instalasi Pertamina yang melintasi Teluk Balikpapan, hingga kini tidak ditemukan kebocoran. Pipa bawah laut Pertamina dari Terminal Lawe-Lawe masih menyalurkan minyak mentah ke Kilang Balikpapan. Lokasi pipa juga berada jauh dari titik kebakaran.

(Baca: Pertamina Investigasi Kebakaran di Teluk Balikpapan)

Selain itu, hasil uji laboratorium yang dilakukan Pertamina terhadap sampel ceceran minyak dari dua lokasi berbeda, dinyatakan sebagai bahan bakar kapal. Artinya itu jenis bahan bakar tersebut tidak diproduksi di Kilang Balikpapan.

Kejadian ini tidak berpengaruh terhadap kondisi operasional Kilang Pertamina. Terminal BBM dan Depot LPG di Balikpapan juga tetap beroperasi normal menyalurkan bahan bakar untuk masyarakat.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...