Sandiaga Optimistis Ada 1,2 Miliar Pergerakan Turis Lokal Tahun Ini

Andi M. Arief
14 November 2023, 17:46
wisatawan domestik, turis lokal, sandiaga uno
Katadata/Wahyu Dwi Jayanto
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga S Uno mencatat realisasi pergerakan wisatawan domestik hingga September 2023 baru mencapai 50% dari target.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga S Uno optimistis terjadi 1,2 miliar pergerakan wisatawan domestik atau turis lokal tahun ini, sesuai target pemerintah. Sandiga optomitis target dapat tercapai meski realisasinya baru mencapai setengah target hingga September 2023. 

Sandiaga mencatat, realisasi pergerakan wisnus baru 50% dari target tahun ini sebanyak 1,2 miliar pergerakan. Namun, ia mendapatkan laporan bahwa kunjungan wisnus di destinasi wisata telah kembali ke kondisi prapandemi Covid-19.

"Saya yakin target pergerakan wisnus akan dilampaui karena masyarakat di bawah menyampaikan okupansi destinasi wisata telah tinggi akibat pergerakan wisnus yang sudah terasa," ujar Sandiaga di Gedung DPR, Selasa (14/11).

Oleh karena itu, ia akan mengkaji ulang metode pergerakan wisnus bersama Badan Pusat Statistik. Sandiaga mengatakan, metode pergerakan wisnus saat ini membuat pencatatan perjalanan wisnus selama Idul Fitri 2023 lebih rendah dibandingkan capaian Malaysia.

Adapun pilihan lain yang disiapkan Sandiaga adalah menyesuaikan target pergerakan wisnus tahun ini bersama Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi.

Sandiaga berpendapat penyesuaian target penting untuk tidak terjadi kekeliruan oleh pemangku kepentingan. Ia mencatat pergerakan wisnus pada Januari-September 2023 baru mencapai 626,09 juta, sementara itu target pergerakan wisnus 2023 setidaknya 1,2 miliar hingga 1,4 miliar.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...