Mogok Nasional Buruh di Bekasi Diwarnai Aksi Sweeping

Agustiyanti
30 November 2023, 17:37
mogok nasional, buruh, sweeping
ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/rwa.
Sejumlah buruh menggunakan sepeda motor saat aksi di kawasan MM 2100, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis (30/11/2023).Mereka menuntut penetapan UMK (Upah Minimum Kabupaten/Kota) Bekasi sebesar 15 persen pada tahun 2024.

Ratusan ribu buruh menggelar mogok nasional di kota-kota industri di seluruh Indonesia pada Kamis (30/11). Aksi mogok nasional ini sempat diwarnai sweeping atau jemput paksa buruh ke pabrik-pabrik yang masih beroperasi di Kabupaten Bekasi.

Pengurus Daerah Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Jawa Barat membenarkan aksi sweeping yang dilakukan buruh ke pabrik-pabrik saat mogok nasional hari ini. Aksi sweeping ini, antara lain terjadi di Kawasan Industri MM 2100, EJIP, Jababeka, dan Delta Silicon. 

"Kami tidak hitung jumlah pabrik yang di-sweeping. Ini kami lakukan karena Pj Gubernur Jawa Barat kemungkinan memaksa upah 2024 menggunakan PP Nomor 51 Tahun 2023," ujar Suparno kepada Katadata.co.id, Kamis (30/11). 

Ia menjelaskan, mogok nasional hari ini adalah awalan. Namun, ia belum bisa memastikan apakah mogok nasional yang sempat diumumkan KSPI akan melibatkan jutaan buruh akan digelar besok. 

"Hari ini awalan, mogok nasional nanti kami schedule," kata dia. 

Ketua Bidang Ketenagakerjaan Apindo Bob Azam mengeluhkan aksi sweeping yang dilakukan buruh dalam mogok nasional hari ini. Menurut dia, aksi mogok nasional membuat sejumlah pabrik tak dapat beroperasi sehingga merugikan perusahaan.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...