RI akan Berguru ke Thailand dan Singapura untuk Dorong Wisata Belanja

Andi M. Arief
16 Januari 2024, 17:45
wisata belanja, pemerintah wisata kuliner
ANTARA FOTO/Widodo S Jusuf/aww.
Ilustrasi. Pemerintah ingin mendorong wisata belanja di Tanah Air.
Button AI Summarize

Pemerintah berencana untuk mengembangkan wisata belanja di Tanah Air.  Salah satu langkah yang akan dilakukan pemerintah adalah mempelajari kebijakan industri ritel di negeri jiran, seperti Singapura dan Thailand.

"Tugas Himpunan Peritel & Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia adalah juga  mendorong  wisata belanja di dalam negeri,"  dalam sebelum Musyawarah Nasional Hippindo, Selasa (16/1).

Airlangga mengatakan, Thailand dan Singapura menggunakan wisata belanja untuk meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara ke kedua negara tersebut. Di sisi lain, industri pariwisata di Indonesia  masih mengandalkan kekayaan alam.

Selain wisata belanja, menurut Airlangga, wisata kuliner di Indonesia juga harus dikembangkan sebagaimana sejumlah negara lain yang sudah lebih maju. Salah satu langkahnya adalah menaikkan derajat restoran-restoran di dalam negeri oleh lembaga pemeringkat internasional.

Berdasarkan laman resmi pemeringkat restoran internasional Michelin Guide, belum ada restoran berbintang di Indonesia. Restoran berbintang di ASEAN, mayoritas ditemukan di Singapura dan Thailand.

"Pemeringkatan ini biar menjadi brand image untuk pariwisata di Indonesia dan untuk menjaga agar bisnis ritel di dalam negeri tumbuh," katanya.

Selain wisata belanja dan kuliner, menurut Airlangga, pemerintah juga meminta  mendorong peritel di dalam negeri untuk membantu pariwisata kesehatan di dalam negeri. Salah satu cara yang ditawarkan Airlangga adalah menjaga pasokan obat-obatan di apotek.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...