Sandiaga Sebut Alasan PIK 2 Masuk PSN

Image title
Oleh Antara
1 April 2024, 16:18
PIK 2, sandiaga uno, parisiwata, tempat wisata
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Lanskap Tokyo Apartemen Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Tangerang, Senin (31/7).
Button AI Summarize

Kawasan Pantai Indah Kapuk atau PIK 2 diprediksi dapat berkembang menjadi destinasi wisata baru, membuka lapangan kerja, dan menggeliatkan ekonomi. 

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, pemerintah telah melihat presentasi dari pihak PIK 2. Di dalamnya berisi rencana pengembangan kawasan di utara Jakarta tersebut lebih dari seribu hektare dengan target 20 juta kunjungan wisatawan dan 10 juta lapangan kerja baru.

"Ini harus diprioritaskan sebagai proyek strategis," kata Sandiaga dalam jumpa pers mingguan, dikutip dari Antara, Senin (1/4). 

Daya tarik lokasinya termasuk wisata mangrove, destinasi kawasan reklamasi hingga pusat kuliner.  "Masjid terbesar akan dibangun di sana dan juga sirkuit Formula 1 yang pada 2019 mampu mengundang F1 ke Jakarta," ucapnya.

Lokasinya yang dekat dengan Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, menurut pria yang akrab disapa Sandi itu, sangat strategis. Harapannya akan banyak turis asing menghabiskan waktunya di PIK 2.

Halaman:
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...