Tutorial Cara Download Aplikasi Zoom di Laptop Windows 10 Terbaru

Image title
18 Desember 2021, 23:58
Ilustrasi tampilan Zoom
zoom
Ilustrasi tampilan Zoom

Cara download aplikasi di laptop Windows 10, seperti Zoom misalnya bisa menggunakan berbagai macam metode. Namun, yang paling mudah dan aman adalah dengan mengundungnya langsung dari situs resmi. Ini akan memudahkan Anda ketika hendak memakai aplikasi tersebut untuk keperluan virtual meetings.

Pada umumnya banyak situs di internet yang menyediakan file “mentahan” aplikasi Zoom. Tetapi seperti website unduh aplikasi gratis kebanyakan, situs tersebut akan memasang sejumlah pop up iklan yang cukup mengganggu. Paling parah, bisa saja Anda salah tekan tombol download lalu berpindah ke halaman yang tidak ingin Anda tuju.

Semua hal tersebut sangat sering dijumpai saat Anda ingin download aplikasi yang diinginkan. Guna memudahkan Anda, berikut rangkuman cara download aplikasi di laptop Windows 10 untuk mengunduh Zoom serta cara menginstal aplikasi Zoom. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Sekilas Tentang Aplikasi Zoom

Telkomsel bekerja sama dengan Zoom
Telkomsel bekerja sama dengan Zoom (Telkomsel)

 

Sebelum membahas terkait cara download aplikasi Zoom di laptop Windows 10, ada baiknya Anda memahami apa itu kegunaan aplikasi tersebut dan keunggulannya dibandingkan dengan aplikasi sejenis lainnya. Ini akan membantu Anda dalam menggunakan software tersebut untuk berbagai keperluan formal.

Sejak pandemi Covid-19 melanda dunia, semua aktivitas tatap muka di semua negara termasuk Indonesia mulai dikurangi. Segala pekerjaan dilakukan di rumah atau work from home (WFH), agar angka penularan virus corona semakin berkurang. Pada momen ini, sebuah aplikasi bernama Zoom mulai banyak digunakan untuk keperluan rapat, diskusi, dan lain sebagainya.

Aplikasi Zoom adalah perangkat lunak untuk komunikasi video. Singkatnya Anda bisa mengundang tidak hanya satu orang, melainkan puluhan orang  untuk mengadakan sebuah konferensi video. Penggunaan aplikasi ini relatif mudah dan bisa dipakai hampir di semua perangkat seperti laptop, personal computer (pc) dan telepon pintar berbasis Android atau Apple.

Semua kelebihannya menjadikan aplikasi ini kian populer di Indonesia, dan sering dipakai sebagai sarana berkomunikasi jarak jauh di kala pandemi. Dilansir dari situs resminya, Zoom adalah aplikasi komunikasi video yang berasal dari Amerika Serikat. Platform ini didesain untuk memudahkan penggunanya bertukar informasi.

Fitur di dalam aplikasi Zoom tidak hanya menghubungkan seseorang untuk berkomunikasi. Lebih dari itu, Zoom mempunyai tools yang bisa menampilkan sebuah presentasi hingga fitur mempercantik wajah, yakni Touch Up My Appearance.

Merujuk pada databooks, Zoom adalah aplikasi bisnis yang diunduh paling banyak pada tahun 2020.  Hal ini tidak terlepas dari meluasnya penularan virus corona ke hampir diseluruh belahan dunia. Tercatat, aplikasi ini sudah diunduh sebanyak 681 juta kali sepanjang tahun 2020.  Sedangkan posisi di bawahnya ada aplikasi Google Meets dan Microsoft Teams. Pada tahun lalu, kedua aplikasi tersebut diunduh dengan 331 juta serta 200 juta.

Sementara itu, pada kuartal I-2021 aplikasi konferensi video Zoom membukukan pendapatan sebesar US$ 956 juta atau Rp 13,8 triliun (kurs Rp 14.499.US$). Nilai tersebut meningkat 191% dibandingkan tahun sebelumnya.

Melihat dari penjabaran data di atas, bisa disimpulkan bahwa Zoom termasuk salah satu aplikasi konferensi video terpopuler yang  digunakan masyarakat. Sehingga, tidak aneh rasanya kalau  banyak orang yang mencari tahu cara download aplikasi Zoom di laptop Windows 10 melalui mesin pencari google.com.

Fungsi Aplikasi Zoom Meeting

Seperti penjelasan sebelumnya, aplikasi Zoom memiliki sejumlah fitur yang bisa dipakai pengguna seperti Anda untuk berkomunikasi dari jarak jauh. Dihimpun dari berbagai sumber, berikut fungsi aplikasi Zoom Meeting yang perlu Anda ketahui:

  • Mengadakan diskusi.
  • Mengadakan rapat atau meeting secara formal.
  • Berkomunikasi dengan sanak saudara.
  • Untuk kegiatan pembelajaran daring baik tingkat sekolah sampai perguruan tinggi.

Cara Download Aplikasi Zoom di Laptop Windows 10

SIDANG SKRIPSI SECARA DARING
SIDANG SKRIPSI SECARA DARING (ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/nz)

 

Berikut cara download aplikasi Zoom di laptop Windows 10 yang paling mudah dan praktis untuk Anda:

  1. Langkah pertama, buka browser di laptop Anda.
  2. Kedua masukan alamat website “zoom.us” untuk mengunduh aplikasi tersebut.
  3. Kemudian masuk ke halaman “zoom.us/download” atau menu Download Center – Zoom.
  4. Berikutnya Anda pilih aplikasi Zoom Meetings sesuai spesifikasi laptop.
  5. Klik opsi “Zoom Client for Meetings”.
  6. Kemudian pilih Download atau Download 64-bit client.
  7. Tunggu beberapa saat, sampai aplikasi Zoom selesai diunduh.

Langkah dan Cara Instal Aplikasi Zoom di Laptop Windows 10

Apabila aplikasi Zoom sudah diunduh, Anda bisa langsung memasangnya. Untuk lebih jelasnya Anda bisa simak penjelasan berikut ini:

  1. Buka folder download atau tempat penyimpanan file yang sudah diunduh.
  2. Kemudian klik pada file “Zoom Installer”.
  3. Jika sudah, klik Run.
  4. Kemudian tunggu sampai proses pemasangan selesai.
  5. Secara otomatis tampilan aplikasi Zoom Meetings akan muncul di layar laptop Anda.

Cara Download Aplikasi di Windows 8 dan Instal Aplikasi Zoom

Metode serupa bisa Anda terapkan untuk mengunduh aplikasi Zoom di laptop, yang memakai sistem operasi Windows 8 dan 8.1. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini:

  1. Langkah pertama, buka browser di laptop Anda.
  2. Kedua masukan alamat website “zoom.us” untuk mengunduh aplikasi tersebut.
  3. Kemudian masuk ke halaman “zoom.us/download” atau menu Download Center – Zoom.
  4. Klik opsi “Zoom Client for Meetings”.
  5. Kemudian pilih Download atau Download 64-bit client.
  6. Tunggu beberapa saat, sampai aplikasi Zoom selesai diunduh.

Cara instal aplikasi Zoom Meetings di laptop:

  1. Di laptop Windows 8 buka folder download atau tempat penyimpanan file yang sudah diunduh.
  2. Kemudian klik pada file “Zoom Installer”.
  3. Jika sudah, klik Run.
  4. Kemudian tunggu sampai proses pemasangan selesai.
  5. Secara otomatis tampilan aplikasi Zoom Meetings akan muncul di layar laptop Anda.

Cara Download Aplikasi Zoom di Hp Android

Cara download aplikasi Zoom di handphone (hp) Android sangat mudah. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka aplikasi Google Play Store.
  2. Kemudian cari aplikasi dengan nama “Zoom”.
  3. Jika sudah muncul, ketuk opsi unduh atau pasang.
  4. Tunggu beberapa saat sampai aplikasi tersebut terpasang pada ponsel pintar milik Anda.

Demikian pembahasan tentang cara download aplikasi Zoom di laptop Windows 10 hingga cara memasangnya. Sebagai aplikasi komunikasi video, Anda dapat memanfaatkan software tersebut untuk berbagai keperluan.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...