Positif Covid-19 Bertambah 6.347 Kasus, Separuhnya dari Tiga Provinsi
Kementerian Kesehatan mencatat tambahan kasus Covid-19 di Indonesia pada Selasa (22/12) mencapai 6.347. Dengan begitu, total orang yang terinfeksi di Tanah Air sebanyak 678.125.
Hampir separuh dari tambahan kasus berasal dari tiga provinsi, yaitu Jakarta (1.311), Jawa Barat (925), dan Jawa Timur (895). Disusul oleh Jawa Timur dengan kasus yang cukup signifikan sebanyak 706.
Adapun penambahan kasus harian Covid-19 dalam empat hari terakhir terus turun. Pada 19 Desember 2020, kasus harian bertambah 7.751.
Kemudian pada hari berikutnya lebih rendah menjadi 6.982. Selanjutnya mencapai 6.848 dan pada 22 Desember 2020 menjadi 6.347.
Disamping kasus Covid-19 yang cenderung turun, angka kesembuhan meningkat. Angka kesembuhan pada Selasa (22/12) bertambah 5.838.
Angka tersebut merupakan yang tertinggi sepanjang pandemi corona. Angka kesembuhan tertinggi sebelumnya terjadi pada 15 Oktober 2020 sebanyak 5.810.
Adapun penambahan angka kesembuhan tertinggi pada hari ini disumbang oleh Jakarta dengan 1.379. Kemudian disusul oleh Jawa Barat (771), Jawa Timur (594), dan Jawa Tengah (572).
Sedangkan jumlah kematian bertambah 172. Angka tersebut lebih rendah dari penambahan kematian dalam dua hari terakhir, yaitu 221 orang pada 20 Desember 2020 dan 205 orang pada 21 Desember 2020.
Dari penambahan kasus kematian, mayoritas disumbang dari Jawa Timur dengan 49 dan Jawa Tengah sebanyak 45. Disusul oleh Jakarta sebanyak 14 orang dan Sumatera Barat sebanyak 10 orang.
Dengan penambahan angka tersebut, total kematian akibat Covid-19 mencapai 20.257. Jumlah tersebut setara dengan 3% dari total kasus Covid-19 di Indonesia.
Sedangkan jumlah kasus aktif mencapai 105.146. Angka tersebut mencapai 15,5% dari total kasus terkonfirmasi. Angka tersebut lebih tinggi dari angka rata-rata pada November 2020 sebesar 12,8% dengan angka tertinggi 13,78%.
"Tentunya ini bukan perkembangan yang diharapkan," ujar Juru Bicara Satgas Prof. Wiku Adisasmito pada Kamis (17/12).
Wiku mengatakan perkembangan kasus aktif Covid-19 selama beberapa minggu terakhir perlu mendapat perhatian serius dari semua pihak. "Kita tidak boleh terus menerus membiarkan kasus aktif bertambah. Protokol kesehatan merupakan kunci untuk menekan laju penularan. Sehingga penambahan kasus positif harian, tidak semakin tinggi, dengan begitu angka kasus aktif dapat ditekan," ujarnya.
Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan