Danone Aqua Ajari Ibu Rumah Tangga Bisnis Rumahan di Kala Pandemi
Pandemi Covid-19 memberikan dampak ekonomi kepada masyarakat dengan adanya pembatasan mobilitas. Merespons hal tersebut, Danone-AQUA mengajak masyarakat terutama para ibu rumah tangga untuk bangkit memajukan sektor perekonomian dengan program AQUA Home Service (AHS).
AHS adalah program yang diinisiasi oleh Danone-AQUA sejak tahun 2008, yang bertujuan untuk melatih perempuan ataupun ibu rumah tangga agar dapat berbisnis dan memiliki penghasilan tambahan.
“AHS adalah bentuk kemitraan yang berbasis komunitas. Kami ingin memberikan kesempatan kepada para ibu rumah tangga untuk bisa mempunyai usaha dengan memberikan hidrasi yang baik terhadap rumah-rumah yang ada di sekitar rumah mereka,” kata VP Sales Operations Danone-AQUA Eva Lusiana dalam Webinar Katadata ‘Menumbuhkan Ekonomi Kreatif Untuk UMKM Indonesia’, Kamis (12/8).
Eva mengatakan, dalam program AHS, para ibu rumah tangga yang merupakan mitra akan mendapatkan pelatihan dan pendampingan dalam menjalankan bisnisnya. Ia menyebut, sejak tahun 2020, Danone-AQUA bekerja sama dengan salah satu sekolah bisnis di Jakarta untuk memberikan pelatihan kewirausahaan kepada para mitra AHS secara daring.
“Karena kita punya 9.000 mitra AHS yang tersebar di 11 provinsi. Dengan cara daring mereka bisa belajar dengan mudah tanpa harus datang langsung ke sekolah bisnis tersebut,” ujar dia.
Adapun pelatihan yang diberikan oleh Danone-AQUA kepada para mitra AHS di antaranya, pelatihan mengenai tata kelola keuangan, pelatihan untuk fokus kepada kepuasan pelanggan, memberikan edukasi mengenai digitalisasi.
Selain itu, para mitra AHS juga difasilitasi infrastruktur untuk mendukung digitalisasi berupa handphone dan program khusus untuk berjualan sekaligus pelatihan bagaimana menggunakan program tersebut.
“Dengan demikian, mitra AHS ini bisa melihat berapa banyak jumlah pelanggannya, sudah berapa lama konsumen tersebut berlangganan, apakah konsumsinya meningkat atau menurun,” katanya.
Dengan data yang ada, para ibu rumah tangga yang tergabung sebagai mitra AHS bisa diajarkan untuk mengelola data, menganalisa data dan memberikan program yang tepat untuk para konsumennya.
Selain bisa menjalankan bisnis dengan baik, Eva mengatakan bahwa pihaknya juga turut menjamin kesehatan para mitranya. Beberapa langkahnya adalah dengan memberikan akses vaksinasi dan sosialisasi mengenai penerapan protokol kesehatan yang disiplin.
“Ini penting karena kesehatan para mitra bisnis yang menentukan kesehatan bisnis kita. Kami pastikan bahwa mitra bisnis bisa beroperasi di tengah pandemi,” ujarnya.
Lebih lanjut, Eva menjelaskan perbedaan berjualan produk AQUA biasa dengan bergabung menjadi mitra AHS. Jika menjadi mitra AHS, para ibu rumah tangga tidak hanya berjualan produk, tetapi juga ikut aktif dalam menjaga lingkungan dan pengembangan masyarakat di komunitasnya.
“Para mitra nanti juga akan punya modal pertama, sebanding dengan 100 galon AQUA sebagai modal pertamanya,” kata Eva.
Adapun cara dan syarat untuk bergabung dalam program ini yakni, para calon mitra bisa mendaftar melalui ‘AQUA Menyapa’ yang ada di website www.sehataqua.co.id. Setelah itu, calon mitra harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:
- Tempat tinggal memiliki ruang untuk menyimpan persediaan galon
- Lokasi rumah calon mitra harus mudah diakses untuk memudahkan pengiriman barang
- Aktif dalam komunitas yang ada di sekitar lokasi tempat tinggal calon mitra