Soal Masa Depan Politik, Ridwan Kamil Tunggu Perjodohan

Ameidyo Daud Nasution
23 Agustus 2023, 10:22
ridwan kamil, cawapres, golkar
Wahyu Dwi Jayanto|Katadata
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyampaikan pendapat saat diwawancari oleh CEO Katadata Metta Dharmasaputra di Bandung, Selasa (23/8).

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyerahkan masa depannya kepada Partai Golkar. Ia tak menampik kemungkinan dirinya kembali berlaga pada Pemilihan Gubernur Jabar 2024.

Namun, ia juga tak menutup kemungkinan dirinya berpindah ke arena lain. Termasuk kemungkinan maju ke Pilgub DKI Jakarta hingga berkarir di level nasional.

"Tinggal perjodohannya seperti apa," kata Ridwan saat wawancara dengan Katadata.co.id seperti dikutip pada Rabu (23/8).

Ridwan juga menjelaskan namanya sedikit merosot dalam survei calon wakil presiden karena tak pernah deklarasi resmi. Meski demikian, ia tetap bersyukur karena masih memiliki elektabilitas yang relatif tinggi.

"Saya baru belajar politik yang baik, maka ikut dinamika politik," katanya.

Saat ini Partai Golkar telah merapat ke kubu Prabowo Subianto. Dewan Pakar partai beringin juga pernah menyampaikan tiga nama yang bisa disodorkan jadi capres Prabowo yakni Airlangga Hartarto, Ridwan Kamil, dan Gibran Rakabuming. 

Mantan Wali Kota Bandung itu juga mengaku belum bisa membaca konstelasi pasangan calon presiden dan calon wakil presiden dalam Pilpres 2024. Namun, faktor cawapres disebutnya akan menjadi penentu arah pertarungan.

"Karena dari tiga calon (presiden), beda-beda tipis, perlu orang kedua yang bisa mengangkat (elektabilitas)," katanya.

Belajar dari 2019, Ridwan juga mengantisipasi munculnya cawapres dari sosok-sosok yang tak pernah masuk survei. Oleh sebab itu, ia meminta masyarakat tidak kaget jika nama yang tak masuk bursa mendadak muncul.

"Kyai Ma;ruf Amin tidak ada balihonya, tapi datang juga takdirnya," kata Ridwan.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...