Top Stories: Seruan RI di Sidang PBB, Aturan Berjualan di Media Sosial

Aryo Widhy Wicaksono
25 September 2023, 10:50
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi berpidato pada Sidang Umum PBB, Sabtu (23/9).
media.un.org
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi berpidato pada Sidang Umum PBB, Sabtu (23/9).

Indonesia mengajak negara-negara di dunia untuk menjaga perdamaian dan stabilitas global. Dalam Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) atau UN General Assembly, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyerukan tiga strategi untuk kembali menghidupkan solidaritas global.

Retno meminta seluruh negara untuk menghormati Hak Asasi Manusia, Piagam PBB, kedaulatan dan integritas wilayah, kesetaraan, menyelesaikan konflik secara damai, serta mendorong peningkatan kerja sama dan kepentingan bersama.

Seruan Indonesia di Sidang Umum PBB ini menjadi artikel yang memiliki minat baca tinggi, sehingga masuk Top Stories Katadata.co.id. Artikel lainnya, termasuk aturan baru untuk berjualan di media sosial, serta makna pembukaan Asian Games di Hangzhou, Cina.

Berikut Top Stories Katadata.co.id:

1. RI Usul Tiga Strategi Hidupkan Solidaritas Global di Sidang Umum PBB

Dalam Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa atau UN General Assembly, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyerukan kepada seluruh negara untuk menghormati Hak Asasi Manusia, Piagam PBB, kedaulatan dan integritas wilayah, kesetaraan, menyelesaikan konflik secara damai, serta mendorong peningkatan kerja sama dan kepentingan bersama.

“Dunia saat ini berada di persimpangan jalan. Satu- satunya jalan untuk mengatasi berkurangnya kepercayaan dan kesenjangan global adalah dengan meningkatkan solidaritas dan tanggung jawab kolektif global," kata Retno Marsudi dalam pidatonya di depan Majelis Umum PBB.

Seruan tersebut diambil dari pesan inti dari Konferensi Asia Afrika yang diselenggarakan di tahun 1955. Semangat Bandung inilah, yang mendorong Indonesia menjadi negara yang bisa ‘mendengar’ dan selalu menjadi bagian dari solusi.

Simak seruan Indonesia mengenai tiga strategi hidupkan solidaritas global di Sidang Umum PBB.

2. Jokowi Segera Atur Jualan di Media Sosial: UMKM dan Pasar Mulai Anjlok

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan akan segera menyiapkan aturan guna mengendalikan niaga elektronik atau e-commerce berbasis media sosial melalui kementerian terkait.

Menurut Jokowi, aktivitas e-commerce di media sosial harus diatur karena bisa berdampak pada perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta aktivitas perekonomian di pasar Indonesia.

“Ini baru disiapkan, itu kan lintas kementerian dan ini memang baru difinalisasi di Kementerian Perdagangan,” ujar Jokowi dalam keterangannya usai meninjau penanganan Inpres Jalan Daerah (IJD) di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada Sabtu (23/9).

“Karena kita tahu itu berefek pada UMKM, kepada produksi di usaha kecil, usaha mikro, dan pada pasar. Ada pasar, di beberapa pasar mulai anjlok menurun karena serbuan,” ujar Jokowi.

Ketauhi lebih banyak mengenai aturan jualan di media sosial.

3. Kaesang Masuk Politik, Resmi Bergabung dengan PSI

Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, resmi bergabung dengan PSI setelah menerima kartu tanda anggota pada Sabtu (23/9). Kaesang mengatakan, keputusannya untuk menerima pinangan dari PSI karena memiliki kesamaan visi dan misi.

"Saya dengan teman-teman PSI kan sudah cukup lama (berhubungan, Red.), termasuk komunikasi saya dengan wamen (Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Raja Juli Antoni, Red.) dan Sis Grace (Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie Louisa, Red.)," katanya setelah menerima kartu tanda anggota (KTA) dari PSI di Solo, Jawa Tengah.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...