Prabowo - Gibran Doakan Kedamaian Palestina Sebelum Daftar ke KPU

Ade Rosman
25 Oktober 2023, 11:16
Prabowo
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wpa/tom.
Bakal calon presiden Prabowo Subianto (kiri) dan bakal calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka (kanan) menyampaikan pidato politiknya saat deklarasi sebagai capres dan cawapres yang didukung Koalisi Indonesia Maju (KIM) sebelum melakukan pendaftaran menuju Gedung KPU di Indonesia Arena, Jakarta, Rabu (25/10/2023).

Bakal calon presiden dan wakil presiden Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (25/10). Sebelum ke KPU Prabowo - Gibran menemui para relawan dan partai pengusung di Indonesia Arena, Kawasan Gelora Bung Karno. 

Di GBK, Prabowo dan Gibran menyapa pendukung secara bergantian. Selain menyatakan semangat untuk maju di Pilpres, pada kesempatan itu Prabowo juga meminta ribuan relawan yang hadir untuk turut mendoakan kedamaian di Palestina. 

“Saya mengajak kita semua untuk sejenak menundukkan kepala, berdoa karena banyak saudara kita Palestina di Gaza sedang menghadapi cobaan penderitaan luar biasa menghadapi penindasan,” ujar Prabowo. 

Dalam beberapa pekan terakhir tensi konflik di daerah Gaza Palestina memang tengah meningkat. Eskalasi meningkat setelah pasukan Israel membalas serangan yang dilakukan oleh pasukan Hamas pada Sabtu (7/10). Usai serangan pasukan Hamas, pemerintah Israel membalas dengan menggelar agresi besar-besaran ke Gaza yang juga menyasar fasilitas sipil seperti rumah sakit dan sekolah.

“Marilah kita berdoa agar mereka diberi keringanan, kebaikan dan keselamatan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa. Hati kita jiwa kita perjuangan kita bersama rakyat Palestina,” ujar Prabowo. 

Sebelumnya, Prabowo secara resmi mengumumkan Gibran sebagai cawapres yang akan mendampinginya dalam Pilpres 2024. Keputusan itu merupakan hasil dari rapat para ketua umum partai politik di Koalisi Indonesia Maju yang digelar di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (22/10).

"Seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai capres Koalisi Indonesia Maju untuk 2024-2029 dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden," kata Prabowo saat konferensi pers di kediamannya usai rapat tersebut. 

Saat ini pasangan Prabowo - Gibran didukung oleh Partai Gerindra, Golkar, Partai Amanat Nasional, Demokrat, Partai Bulan Bintang, Gelora, Garuda dan Prima. Rencananya setelah sapa relawan di GBK, Prabowo - Gibran akan bertolak ke Taman Suropati Menteng. Dari sana mereka akan berjalan kaki ke kantor KPU. 

Sebelum ke GBK, Prabowo dan Gibran bertemu di rumah dinas di Kertanegara. Kendaraan pribadi Prabowo dengan pelat nomor B 108 PSD berada di barisan paling depan iring-iringan tersebut dengan membawa pasangan Prabowo-Gibran yang kompak mengenakan atasan berwarna biru langit. 

Di belakangnya, ada lebih dari 20 mobil yang membawa para elite partai KIM menuju ke Indonesia Arena, GBK, di mana pasangan tersebut mendeklarasikan diri di hadapan relawan dan pendukung.

Rombongan meninggalkan kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara No. 4, Jakarta Selatan, sekitar pukul 09.20 WIB. Usai dari deklarasi di Indonesia Arena, Prabowo-Gibran dan rombongan bergerak ke Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, untuk menuju ke Kantor KPU RI dengan diiringi oleh kirab budaya dari para pendukung dan relawan.

Sementara itu persiapan pendaftaran Prabowo - Gibran di Kantor KPU terus berlangsung. Di halaman depan kantor KPU, tampak massa sudah berada di Jalan Imam Bonjol. Berdasarkan pantauan Antara pada 08.56 WIB, massa pendukung Prabowo-Gibran belum terlalu memadati jalanan.

Meski begitu, polisi dan petugas keamanan setempat membatasi orang-orang yang masuk ke dalam. Tepat di depan gerbang utama Kantor KPU, massa yang ingin masuk wajib menunjukkan kartu ID khusus.

Kemudian, tepat di depan gerbang di bagian dalam Kantor KPU, tamu undangan yang datang wajib menjalani pemeriksaan tubuh (body checking). Sementara barang-barang yang dibawa harus diperiksa melalui alat pendeteksi x-ray.

Reporter: Ade Rosman

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...