Jokowi Makan Malam Berdua Prabowo, Kode Dukung Penuh Pilpres?
Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang juga calon presiden nomor urut dua di restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat pada Jumat malam (5/1).
Dalam acara makan malam tersebut, keduanya tampak berbincang akrab sebagaimana diabadikan dalam unggahan di akun Instagram Prabowo.
Jokowi mengenakan seragam putih dengan celana hitam. Sementara, Prabowo mengenakan batik cokelat bermotif parang.
Belum diketahui secara pasti keduanya membincangkan apa saja. Prabowo hanya memberi keterangan singkat “Selamat Berakhir Pekan,” dalam foto yang diunggahnya.
Sementara, Ari Dwipayana, Koordinator Staf Khusus Presiden, mengatakan Presiden Jokowi rileks sejenak dengan mencoba masakan nusantara didampingi Prabowo Subianto.
“Saya tidak tahu apa yang beliau bicarakan sambil makan malam. Katanya masakan nusantara di rumah makan itu enak,” ucap Ari, saat dikonfirmasi, Jumat (5/1).
Menurut Ari, pertemuan itu berlangsung pada pukul 19.00 sampai dengan 20.05 WIB kemarin.
Diketahui, pertemuan keduanya terjadi beberapa hari menjelang debat ketiga calon presiden yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Minggu besok, 7 Januari 2023. Debat ini akan mengambil tema terkait pertahanan, keamanan, hubungan internasional dan geopolitik.
Merespons pertemuan itu, calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan mengatakan makan malam tersebut dinilainya sah-sah saja di tengah mencuatnya isu keberpihakan Jokowi pada salah satu capres tertentu. Terlebih lagi, Prabowo berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka, yang merupakan putra sulung presiden.
"Pertemuannya ya tidak apa-apa lah, kan orang bertugas, yang satu bertugas sebagai presiden, yang satu sebagai menteri," tuturnya.
Sinyal dukungan presiden ke Prabowo-Gibran sebelumnya juga turut diamini oleh kedua menterinya, yakni Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menkominfo Budi Arie.
Airlangga mengatakan dukungan Jokowi terhadap Prabowo-Gibran jelang Pilpres terlihat nyata dan gamblang. “Kan sudah jelas, maka tidak perlu lagi diterjemahkan,” ujar Airlangga saat ditemui di Istana Merdeka Jakarta pada Jumat (5/1).
Budi Arie juga memastikan, sikap Jokowi kini mendukung pada dukungan terhadap pasangan Prabowo-Gibran. “Masa sesuatu yang jelas perlu kita perjelas lagi sih,” ujar Budi Arie.