Menlu Retno Bantah Isu Mengundurkan Diri, Sebut Kabinet Masih Solid

Muhamad Fajar Riyandanu
6 Februari 2024, 16:15
menlu, retno marsudi, kabinet
ANTARA FOTO/Media Center KTT AIS Forum 2023/Jessica Wuysang/nym.
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kiri) bersama Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) Jodi Mahardi (kanan) saat menyampaikan keterangan pers di ruang media center Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Archipelagic and Island States (AIS) Forum 2023 di Nusa Dua, Bali, Selasa (10/10/2023).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Retno Marsudi menepis tudingan yang menyebut dirinya akan melepas jabatan Menteri Luar Negeri di Kabinet Indonesia Maju. Retno menyebut saat ini dirinya masih berkomitmen untuk mendampingi sekaligus bekerja untuk Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Dengan intensitas saya yang seperti ini, komitmen untuk bekerja. Kira-kira percaya enggak (saya mau mundur)?” kata Menlu di Istana Merdeka Jakarta pada Selasa (6/2).

Dia pun menambahkan relasi hubungannya dengan Jokowi dan jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju berjalan baik dan solid. Retno juga membantah adanya wacana yang menyebut kondisi kabinet belakangan ini berjalan secara tak kondusif.

“Kabinet baik-baik saja, solid. Saya berkomunikasi baik dengan semuanya,” ujar Retno.

Sebelumnya beredar kabar mengenai rencana sejumlah menteri ingin menarik diri dari Kabinet Indonesia Maju. Retno menjadi salah satu menteri yang dikabarkan akan mundur dari posisinya.

Kabar menteri mundur bermula dari pernyataan Ekonom Senior Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), Faisal Basri. Faisal mengaku mendapat kabar Sri Mulyani dan Basuki Hadimuljono siap mundur dari kursi Menteri Keuangan dan Menteri PUPR.

Menurut Faisal Basri, kabar mundurnya sejumlah menteri masih menunggu momentum yang tepat. Jika ini benar-benar terjadi, dia memperkirakan mundurnya sejumlah menteri akan menjadi pemicu yang dahsyat.

Adapun,  Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri, di tengah isu yang menyebutkan bahwa ia akan mundur.

Meski demikian, mantan Direktur Pelaksana itu tak membantah ataupun mengiyakan saat ditanya oleh awak media.  "Masa? Ini masih kerja," kata Sri Mulyani di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (19/1).

Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...