Maruarar Sirait Umumkan Gabung Gerindra Usai Tinggalkan PDIP

Ade Rosman
12 Februari 2024, 13:27
Maruarar Sirait
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/nz
Calon persiden nomor urut 2 Prabowo Subianto (tengah) didampingi eks politisi PDIP Maruarar Sirait (kanan) hadir pada acara Deklarasi dan Kampanye Akbar Pemenangan Prabowo-Gibran di Lapangan Rawalele, Subang, Jawa Barat, Sabtu (27/1/2024).
Button AI Summarize

Mantan politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Maruarar Sirait alias Ara menyatakan bergabung dengan Partai Gerindra. Hal itu disampaikan Maruarar dalam acara relawan di Stadion Madya II, Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (10/2) lalu. 

Di depan para relawan tersebut, Ara menyatakan kesediaannya menerima ajakan Prabowo Subianto untuk bergabung di Partai Gerindra. Menurut Ara, keputusan itu merupakan bagian dari sikapnya untuk mendukung pilihan politik Presiden Joko Widodo. 

“Di depan semua sahabat saya dengan rendah hati izinkan saya, doakan saya, saya menerima ajakan Pak Prabowo untuk memenangkan Partai Gerindra di Pemilu 2024," kata Maruarar seperti dikutip Senin (12/3).

Pada kesempatan itu, Ara menceritakan ajakan Prabowo membuatnya merasa diakui oleh Menteri Pertahanan sekaligus salah satu kandidat calon presiden tersebut. “Kita buat sejarah Prabowo menang, Gerindra menang,” kata Ara lagi.

Dalam kesempatan itu Maruarar kemudian mengibarkan bendera Gerindra. Ia pun menjelaskan Prabowo merupakan sosok yang bisa melanjutkan program-program yang telah dilakukan oleh Jokowi. 

Sebelumnya, Ara mengumumkan pengunduran diri dari PDIP dengan alasan memilih untuk mengikuti langkah Presiden Joko Widodo. Pengumuman ini disampaikan Maruarar dalam akun Instagramnya hari ini. Ia menyampaikan pamit kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.

"Izinkanlah hari ini, saya pamit dari PDI Perjuangan. Saya juga mengucapkan permohonan maaf kalau selama ini ada banyak kekurangan," kata Maruarar dalam unggahan di akun Instagramnya, Senin (15/1).

Politisi yang akrab dipanggil Ara itu menjelaskan dirinya yakin dan percaya dengan jalan yang diambil Jokowi. Ia juga memilih untuk bersama Jokowi karena mantan Wali Kota Solo itu dipercaya masyarakat.

"Seperti kebanyakan rakyat Indonesia yang juga percaya pada Pak Jokowi yang adil dan bisa memanusiakan manusia," kata Maruarar.

Reporter: Ade Rosman
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...