AHY Sindir Koalisi Perubahan, Ini Perolehan Kursi Nasdem, PKS dan PKB

Ameidyo Daud Nasution
25 Maret 2024, 11:30
ahy, demokrat, anies
ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/rwa.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menyampaikan pidatonya dalam Silaturahmi dan Buka Bersama Partai Demokrat di Jakarta, Sabtu (23/3/2024).
Button AI Summarize

Pernyataan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono soal nasib partainya usai pindah koalisi berujung ramai. Pernyataannya menjadi kontroversi usai menyinggung potensi hancurnya Demokrat jika masih bertahan di koalisi lama.

Awalnya, AHY mengaku puas dengan posisi partainya saat ini. Ia bersyukur bahwa partai berlambang mercy tersebut bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju yang mengusung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

AHY bahkan mengatakan nasib Demokrat bisa saja berbeda jika masih bertahan dengan pilihan capres sebelumnya. Sebagai informasi, Demokrat sebelumnya bergabung dengan Koalisi Perubahan yang mengusung Anies Baswedan.

"Coba kita masih di tempat yang lama (mendukung Anies), hancur lebur," kata Agus di acara silaturahmi dan buka puasa Partai Demokrat di Jakarta Selatan, Sabtu (25/3) dikutip dari Antara.

AHY mengakui bahwa perolehan suara Partai Demokrat tak sesuai target. Namun ia mengaku cukup puas bahwa partainya kembali ke pemerintahan.

"Jadi mungkin kami diajarkan untuk tetap rendah hari, tidak mendapatkan segalanya untuk terus berjuang," katanya.

Pernyataan putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono itu ditanggapi negatif oleh anggota Koalisi Perubahan. Politisi Nasdem Bestari Barus mengatakan posisi AHY sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang merupakan barter dari stempel oposisi.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...