Jokowi Janji Beri Bonus Atlet Peraih Medali Olimpiade Paris 2024

Muhamad Fajar Riyandanu
9 Agustus 2024, 10:54
jokowi, olimpiade, bonus
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww.
Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Seskab Pramono Anung (kiri) tiba untuk memimpin rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (5/8/2024).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berjanji memberikan bonus sebaga penghargaan kepada para atlet Tanah Air yang berhasil meraih medali Olimpiade Paris 2024. Dia mengatakan akan segera membahas besaran insentif tambahan kepada para atlet tersebut.

"Nanti dibicarakan, yang jelas nanti ada bonus," kata Jokowi sesuai meninjau agenda Festival Lingkungan, Iklim, Kehutanan, dan Energi Baru Terbarukan (LIKE) di Jakarta Convention Center pada Jumat (9/8).

Jokowi turut menyampaikan apresiasi mendalam kepada para atlet nasional yang berhasil membawa pulang medali Olimpiade Paris 2024. Mereka adalah atlet panjat tebing kategori speed Veddriq Leonardo yang membawa emas pertama dari Olimpiade Paris 2024 bagi Indonesia.

Selain Veddriq, ada Rizki Juniansyah yang juga meraih medali emas dari cabang olahraga angkat besi 73 kilogram (kg) putra dan medali perunggu yang disumbangkan oleh Gregoria Mariska Tunjung dari cabang olahraga bulutangkis.

"Saya kira masyarakat semua senang dengan perolehan emas dari Veddriq dari panjat tebing dan Rizki di angkat besi. Negara apresiasi, rakyat juga bangga dengan capaian ini," ujar Jokowi.

Sebagai perbandingan, Jokowi pernah memberikan bonus uang tunai kepada semua atlet yang berlaga di Olimpiade Tokyo baik kepada peraih medali ,ataupun yang tidak meraih medali.

Pemerintah memberikan hadiah sebesar Rp 5,5 miliar kepada peraih medali emas. Atlet peraih medali perak akan mendapatkan hadiah Rp 2,5 miliar, sementara atlet peraih medali perunggu Rp 1,5 miliar.

Bonus juga diberikan kepada para pelatih dan para atlet nonperaih medali. Para atlet yang tidak meraih medali diberikan bonus sebesar Rp 100 juta per orang. "Atas prestasi yang saudara raih, pemerintah memberikan penghargaan berupa bonus," kata Jokowi di Istana Bogor pada Jumat, 13 Agustus 2021.

Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...