DPR Sahkan Muhammad Herindra Sebagai Kepala BIN Gantikan Budi Gunawan

Muhamad Fajar Riyandanu
17 Oktober 2024, 13:08
bin, herindra, budi gunawan
ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/rwa.
Wakil Menteri Pertahanan Muhammad Herindra (tengah) didampingi Juru Bicara Menteri Pertahanan Dahnil Anzar Simanjuntak (kiri) dan Sekretaris Jenderal Kemenhan Donny Ermawan Taufanto (kanan) menyampaikan keterangan kepada wartawan terkait tuduhan korupsi pembelian pesawat tempur Mirage dari Qatar di Kementerian Pertahanan, Jakarta, Senin (12//2/2024).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Dewan Perwakilan Rakyat mengesahkan Muhammad Herindra sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) dalam rapat paripurna yang dilaksanakan di Gedung Parlemen Senayan Jakarta pada Kamis (17/10). 

Ketua DPR Puan Maharani menidaklanjuti laporan tim DPR atas hasil pembahasan pertimbangan dan pemberhentikan serta pengangkatan kepala BIN pada 16 Oktober kemarin.

Hasil keputusan Tim DPR menyatakan bahwa calon kepala BIN Muhammad Herindra layak sebagai kepala BIN menggantikan Budi Gunawan. Puan kemudian meminta persetujuan anggota dewan untuk melanjutkan proses pengesahan Herindra.

"Apakah laporan Tim DPR yang memutuskan bahwa Muhammad Herindra layak sebagai kepala BIN menggantikan budi gunawan dapat disetujui?" kata Puan.

Pertanyaan Puan sontak mendapat reaksi dari anggota dewan. Mereka memberikan dukungan dan setuju atas pengesahan Muhammad Herindra sebagai kepala BIN periode 2024-2029. "Setuju," ujar para anggota dewan secara bersamaa.

"Terima kasih," ujar Puan sambil mengetuk palu pengesahan yang disambut tepuk tangan dari anggota dewan yang hadir di ruang sidang paripurna.

Puan Maharani selanjutnya mengundang Herindra untuk maju ke depan meja pimpinan untuk melakukan sesi foto bersama pimpinan DPR. Seluruh pimpinan DPR seperti Puan Mahari, Sufmi Dasco Ahmad, Adies Kadir, Saan Mustopa dan Cucun Ahmad Syamsurijal hadir dalam rapat paripurna kali ini.

Sebelum mengakhiri sidang paripurna, Puan mewakili seluruh pimpinan dan anggota dewan menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Budi Gumawan atas dedikasinya BIN serta kontribusi dalam menjaga keamanan nasional.

Sebelumnya, Muhammad Herindra telah melawati proses uji dan kelayakan atau fit and proper test yang dilakukan oleh anggota DPR di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta pada Rabu (16/10).

Proses fit and proper test itu berujung pada sikap DPR yang menyetujui pencalonan Muhammad Herindra sebagai Kepala BIN. Punawirawan TNI dengan pangkat akhir Letnan Jenderal itu akan menggantikan Budi Gunawan.

Persetujuan tersebut diambil berdasarkan pertimbangan pimpinan DPR bersama tim perwakilan dari delapan fraksi di parlemen terhadap proses uji kelayakan yang telah dilakukan.

Herindra masuk dalam satu di antara 49 tokoh yang dipanggil oleh Prabowo di kediamannya yang terletak di Kertanegara 4, Jakarta Selatan pada Senin (14/10). Pemanggilan tersebut ingin memastikan kesediaan mereka untuk bergabung sebagai menteri pada masa pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui pergantian posisi jabatan Kepala BIN merupakan permintaan langsung dari presiden terpilih Prabowo Subianto.

Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...