Senada dengan Gibran, Jokowi Kenakan Baju Adat Betawi saat Pelantikan Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi) berangkat dari Istana Merdeka Jakarta menuju Gedung Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) untuk menghadiri Sidang Paripurna Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden pada Ahad (20/10). Seperti halnya Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Jokowi mengenakan baju menyerupai adat Betawi.
Iring-iringan Jokowi dan Iriana keluar dari Istana melalui gerbang Istana di Jalan Medan Merdeka Utara sekira pukul 09.28 WIB. Bersama iring-iringan pasukan pengamanan presiden (Paspampres) dengan menaiki mobil Mercedes Benz kepresiden berplat nomor 'INDONESIA'.
Jokowi duduk di bagian kursi belakang didampingi oleh Ibu Negara Iriana. Sebelum meninggalkan Istana untuk menuju Gedung MPR, Jokowi menyempatkan diri untuk membuka kunci mobil untuk menyapa para wartawan yang telah bersiap di sekitar area gerbang Istana.
Jokowi mengenakan setelan formal menyerupai baju adat Betawi dengan sarung motif Melayu di pinggangnya. Sementara Iriana mengenakan kebaya putih.
Adapun jadwal pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dimulai pada pukul 10.00 WIB dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebagai pembukaan.
Acara inti pengucapan sumpah presiden dan wakil presiden dimulai pada pukul 10.26 sampai dengan 10.30 WIB.
Prabowo juga dijadwalkan bakal menyampaikan pidato perdana sebagai presiden di hadapan para dewan pada pukul 10.47 WIB.