Raih 100 Juta Pengguna dalam 5 Hari, Penggunaan Threads Kini Anjlok

Desy Setyowati
14 Juli 2023, 12:28
Threads, instagram
Play Store & Katadata/Desy Setyowati
Threads

Jumlah pengguna Threads milik Instagram mencapai 100 juta dalam lima hari sejak peluncuran. Namun kini, jumlah pengguna aktif harian turun.

"Peluncuran Threads benar-benar ‘break the internet’ atau setidaknya model Sensor Tower," kata Direktur Pelaksana Sensor Tower Anthony Bartolacci dikutip dari CNBC Internasional, Jumat (14/7).

“Dalam 10 tahun lebih Sensor Tower bekerja dalam memprediksi pengunduhan aplikasi, 72 jam pertama kehadiran Threads benar-benar berada di ‘kelas tersendiri’,” Bartolacci menambahkan.

Namun, data Sensor Tower menunjukkan kemunduran yang signifikan dalam keterlibatan pengguna sejak peluncuran Threads, yakni:

  • Jumlah pengguna aktif harian pada 11 – 12 Juli turun sekitar 20% dibandingkan 8 Juli
  • Waktu yang dihabiskan pengguna turun 50%, dari 20 menit menjadi 10 menit

“Ini menandakan bahwa meskipun ada kehebohan selama peluncuran, Threads masih akan menjadi pendakian yang sulit mengukir ruang dalam rutinitas media sosial sebagian besar pengguna,” kata Bartolacci.

“Dukungan Meta dan integrasi dengan Instagram kemungkinan besar memberi Threads traffic yang jauh lebih tinggi daripada layanan lain, tetapi akan membutuhkan proposisi nilai yang lebih menarik daripada sekadar ‘Twitter, tetapi tanpa Elon Musk’,” Bartolacci menambahkan.

Data dari Similarweb, perusahaan data dan analitik digital, menunjukkan tren serupa yakni:

  • Pengguna aktif harian turun lebih dari 25% dibandingkan 7 Juli
  • Rata-rata waktu yang dihabiskan oleh pengguna Amerika Serikat di aplikasi Threads turun dari sekitar 20 menit pada 6 Juli menjadi lebih dari 8 menit pada 10 Juli

“Kami memperkirakan Threads memiliki 36,6 juta pengguna aktif di Android,” ujar Manajer Insight Senior Similarweb David Carr.

“Meskipun ada minat kuat untuk memeriksa aplikasi pada awalnya, tidak semua pengguna memiliki kebiasaan mengunjungi Threads sesering aplikasi sosial lainnya,” Carr menambahkan.

Sejak debutnya pada 5 Juli, Threads menjadi berita utama terkait integrasi Instagram, feed algoritmik, dan sentimen positif dari pengiklan. Dalam satu hari peluncuran Threads, The Verge melaporkan bahwa pengguna mengunggah lebih dari 95 juta cuitan dan 190 juta suka, berdasarkan data internal Threads.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...