TikTok Rambah Bisnis Jual Beli Tiket di 20 Negara

Lenny Septiani
5 Desember 2023, 11:46
fitur tiket tiktok, TikTok,
Unsplash/May Gauthier
Aplikasi TikTok

TikTok mengumumkan fitur tiket di 20 negara. Perusahaan asal Cina ini bekerja sama dengan Ticketmaster.

Fitur tiket itu tersedia bagi pengguna TikTok di Inggris, Irlandia, Australia, Jerman, Prancis, Kanada, Meksiko, Austria, Belgia, Republik Ceko, Denmark, Finlandia, Italia, Belanda, Selandia Baru, Norwegia, Polandia, Swiss, Spanyol, dan Swedia.

TikTok pertama kali meluncurkan fitur tiket di Amerika Serikat pada Agustus 2022. Tools ini memungkinkan pengguna menemukan acara dan membeli tiket langsung di aplikasi TikTok.

Sementara itu, para selebritas bisa mempromosikan acara melalui fitur tiket di TikTok. Caranya, menambahkan tautan acara Ticketmaster ke video sebelum dipublikasikan.

"Kami memberikan kesempatan kepada para artis untuk menjangkau para pembeli tiket dengan cara yang benar-benar baru dan mengubah permainan untuk acara-acara live di seluruh dunia," kata TikTok Global Music Partnership Development Lead Michael Kümmerle dalam pernyataan pers, dikutip dari TechCrunch, Senin (4/12).

Fitur tiket di TikTok itu telah digunakan oleh artis pendatang baru dan maupun papan atas seperti Niall Horan, The Kooks, Burna Boy, Bianca Costa, Grand Corps Malade, DJ Snake, dan Shania Twain.

Belum diketahui kapan TikTok akan menambahkan fitur ini pada aplikasi di Asia, termasuk Indonesia.

Namun, TikTok menyampaikan, sudah ada lebih dari 2,5 miliar penayangan video yang menggunakan fitur tiket.



Reporter: Lenny Septiani

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...