Cara Pakai Goku AI Buatan Induk TikTok ByteDance, Pesaing Baru DeepSeek

Ringkasan
- Bank Indonesia (BI) berkomitmen untuk menjaga stabilitas nilai tukar Rupiah terhadap peningkatan ketidakpastian geopolitik dan ekonomi global, termasuk kondisi politik di Amerika Serikat, dengan terus memantau nilai tukar Rupiah dan prospek inflasi.
- BI melaksanakan sejumlah langkah intervensi di pasar valas, termasuk transaksi spot, Domestic Non-Deliverable Forward (DNDF), pembelian Surat Berharga Negara (SBN) di pasar sekunder, dan optimasi Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI), sambil mempertahankan BI-Rate di 6% untuk mendukung stabilitas ekonomi.
- Gubernur BI Perry Warjiyo mengungkapkan inflasi masih terkendali dalam target yang ditetapkan, yaitu 2,5% plus minus 1% pada Oktober 2024, di tengah upaya peningkatan pasokan pangan dan sinergi pengendalian inflasi, menunjukkan peran kebijakan BI dalam menjaga inflasi dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Induk TikTok yakni ByteDance meluncurkan platform kecerdasan buatan atau AI bernama Goku. Layanan ini memungkinkan pengguna mengubah teks dan gambar menjadi video dan avatar.
Dikutip dari laman resmi, ByteDance menyampaikan alat penyuntingan Goku AI memungkinkan penyesuaian elemen video dengan presisi tinggi baik untuk hiburan, pemasaran, ataupun avatar virtual.
Goku AI memungkinkan konten kreator hingga pedagang memasarkan produk menggunakan video berbasis AI.
“Anda dapat membuat video periklanan dengan biaya 100 kali lebih rendah,” kata ByteDance di laman Bytedance Goku. “Goku+ juga dapat menghasilkan video berdurasi lebih dari 20 detik, yang menampilkan gerakan tangan yang stabil, serta gerakan wajah dan tubuh manusia yang sangat ekspresif.”
Berikut cara menggunakan Goku AI buatan induk TikTok:
- Buka laman ByteDance Goku
- Jika tidak bisa, pengguna dapat menggunakan situs web agregator AI seperti yeschat.ai
- Pilih ubah teks menjadi video atau ubah gambar menjadi video
- Memasukkan deskripsi teks atau sematkan gambar, lalu masukkan deskripsi teks
- Sesuaikan video seperti durasi, resolusi, dan transisi
- Klik ‘buat’
- Setelah diproses, unduh video dalam format resolusi tinggi
Beberapa fitur unggulan dari Goku+ antara lain:
- Pembuatan Avatar Pemasaran dari Teks: Mengubah teks menjadi video manusia hiper-realistis dengan gerakan ekspresif yang alami.
- Konversi Gambar Produk ke Klip Video: Menghasilkan klip promosi dari gambar produk secara otomatis.
- Interaksi Produk-Manusia yang Realistis: Menciptakan video yang menunjukkan bagaimana suatu produk digunakan oleh manusia secara lebih nyata.
- Optimasi Iklan Video: Memungkinkan pembuatan video iklan berkualitas tinggi dengan biaya produksi yang diklaim bisa 100 kali lebih murah dibandingkan metode tradisional.