Video selanjutnya
Autoplay
Video: Alasan WHO Minta Penerima Sinovac-Sinopharm Divaksin Booster
Vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau vaksin booster telah dilakukan sejumlah negara. Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO, merekomendasikan orang dengan gangguan kekebalan atau penerima vaksin Covid-19 dengan virus yang dimatikan, untuk menerima dosis booster.
Adapun, vaksin dengan platform virus dimatikan seperti vaksin Sinovac dan Sinopharm asal Tiongkok. Namun, para eksekutif WHO tidak menyebutkan secara rinci nama vaksin dengan platform virus yang dimatikan.