Ide Barang Dagangan untuk Dijual Saat Ramadan

Image title
Oleh Ekarina
30 April 2021, 22:37
PENJUALAN PAKAIAN MURAH UNTUK LEBARAN
ANTARA FOTO/Rahmad/wsj.

Bulan ramadan menjadi salah satu momentum yang dinantikan masyarakat muslim Indonesia. Selain karena bulan suci bisa dimanfatkan sebagai ladang pahala dalam menjalankan ibadah, ramadan juga bisa menjadi ladang rezeki bagi yang mau berusaha dan menangkap peluang dari meningkatnya kebutuhan masyarakat di momentum ini.

Tradisi menyantap takjil, bersilaturahmi, berkumpul bersama keluarga inti membuka beragam peluang usaha. Maka tak heran, munculnya pedagang dadakan selama puasa seperti sudah menjadi tradisi. Meski puasa sudah berjalan selama dua pekan, namun ide bisnis masih bisa dicoba untuk memanfatkan sisa bulan Ramadan dan menyambut Idul Fitri:

1. Takjil

Makanan takjil memang paling banyak dicari di bulan puasa menjelang puasa. Aneka kue, kudapan manis, minuman segar hingga gorengan bisa menjadi peluang bisnis yang dicoba selama ramadan. Selain membuka lapak di depan rumah, menjajakan kudapan berbuka ini juga bisa ditawarkan ke perkantoran dengan kemasan yang higienis, namun tetap terjangkau untuk memperluas pasar.

2. Baju Muslim

Mengenakan baju baru saat lebaran masih lekat dengan tradisi sebagian masyarakat Indonesia. Peluang ini bisa dimanfaatkan untuk menjual aneka busana muslim, hijab hingga baju koko dengan model kekinian yang sedang banyak diminati.  

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...