Honda Resmi Luncurkan Motor Listrik EM1, Harga Mulai Rp 33 Juta

Tia Dwitiani Komalasari
21 Desember 2023, 16:08
Sepeda motor listrik Honda EM1 e:
Antara/Ahmad Faishal
Sepeda motor listrik Honda EM1 e:

PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan motor listrik Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS. Harga motor listrik tersebut setelah mendapatkan subsidi dari pemerintah sebesar Rp 33.000.000 untuk EM1 e:  dan Rp 33.500.000 untuk Honda EM1 e: PLUS.

Presiden Direktur AHM, Susumu Mitsuishi, mengatakan pihaknya telah mendistribusikan perdana motor listrik Honda EM1 e.  Kehadiran Honda EM1 e: menjadi langkah inovasi visioner Honda dalam mengembangkan bisnis sepeda motor listrik di pasar Indonesia.

“Kami percaya Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS dapat menghadirkan sensasi berkendara sepeda motor listrik yang berbeda dengan berbagai keunggulan di segi desain yang kompak dan modern, performa mumpuni, serta nyaman digunakan berkendara baik sendiri maupun berboncengan,” ujar Mitsuishi saat membuka acara di AHM Safety Riding & Training Center Deltamas, Jawa Barat, Kamis (21/12) seperti dikutip dari Antara.

Berikut sejumlah keunggulan motor listrik Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS:

1. Desain modern dan nyaman

Hal itu terlihat dari material bahan berkualitas tinggi, digital panel meter, dek kaki luas, penyimpanan di bawah jok, soket pengisi daya USB hingga pijakan kaki yang nyaman untuk pembonceng.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...