Pengertian, Manfaat, dan Hambatan Perdagangan Internasional

Anggi Mardiana
6 September 2023, 10:30
Hambatan Perdagangan Internasional
Unsplash
Ilustrasi, perdagangan internasional.

Hambatan perdagangan internasional mungkin dihadapi oleh suatu negara tertentu, salah satunya perbedaan nilai mata uang. Perbedaan nilai mata uang sering terjadi antara negara pengekspor dengan pengimpor.

Berbagai negara melakukan perdagangan internasional karena sulitnya memenuhi kebutuhan dalam negeri. Tidak ada satu negara pun yang bisa memenuhi kebutuhannya sendiri tanpa menjalain kerja sama dengan negara lain berupa perdagangan internasional.

Perdagangan internasional diartikan sebagai kegiatan pertukaran barang dan jasa antara negara yang dilakukan melalui ekspor dan impor. Pertukaran dilakukan melalui ekspor dan impor dengan menjual dan membeli komoditas tertentu yang ditawarkan oleh suatu negara.

Manfaat Perdagangan Internasional
Manfaat Perdagangan Internasional (Unsplash)

Pengertian Perdagangan Internasional

Melansir Jdih.kemendag.go.id, perdagangan internasional merupakan sarana melakukan pertukaran barang dan jasa internasional. Perdagangan internasional telah tumbuh dalam lima puluh tahun terakhir dan berkembang secara drastis dengan ukuran lebih besar.

Secara etimologis, perdagangan merupakan segala bentuk kegiatan menjual dan membeli barang atau jasa di suatu tempat. Di sana terjadi terjadi keseimbangan antara kurva permintaan dengan penawaran pada satu titik yang dikenal dengan nama ekuilibrium. Sementara internasional berarti dunia yang luas dan global, bukan parsial atau kawasan tertentu saja.

Perdagangan internasional bisa diartikan sebagai sejumlah transaksi perdagangan jual beli di antara pembeli dan penjual (dalam hal ini negara dengan negara lain yang melakukan kegiatan ekspor dan impor) pada suatu pasar. Perdagangan internasional bertujuan untuk mencapai keuntungan maksimal bagi kedua belah pihak.

Perdagangan internasional semakin tumbuh dan berkembang karena adanya kerjasama yang dilakukan oleh berbagai negara untuk menghilangkan produksi perdagangan barang dan jasa secara bebas. Perdagangan internasional telah menjadi elemen penting dari proses globalisasi.

Membuka perdagangan dengan beragam negara di dunia memberikan keuntungan dan membawa pertumbuhan ekonomi dalam negeri. Keuntungan secara langsung berupa pengaruh yang ditimbulkan terhadap alokasi sumber daya dan efesiensi dan tidak langsung berupa naiknya tingkat investasi.

Setiap bentuk hambatan perdagangan internasional dan proteksi merupakan sumber distorsi yang harus dihindari dan dihapuskan. Setiap negara di dunia akan berada dalam level dan tingkat yang sama dalam perdagangan internasional. Perjanjian WTO menjadikan negara-negara yang masih berkembang berada dalam skenario ekonomi global dan bersaing dengan negara-negara maju.

Hambatan Perdagangan Internasional

Globalisasi Ekonomi
Ilustrasi, perdagangan internasional (Unsplash)

Perdagangan internasional paling tidak memiliki 2 hambatan besar yang menyebabkannya tidak bisa berjalan secara lancar. Berikut 2 hambatan perdagangan internasional:

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...