Profil Pesantren Al-Kafiyah, Disangka Sesat karena Video Editan

Aditya Widya Putri
10 Juli 2023, 07:18
Tangkapan layar yang diduga merupakan ajaran sesat dari Pesantren Al-Kafiyah. Padahal video yang beredar merupakan editan belaka.
Katadata
Tangkapan layar yang diduga merupakan ajaran sesat dari Pesantren Al-Kafiyah. Padahal video yang beredar merupakan editan belaka.

Pondok Pesantren (Ponpes) Al Kafiyah sempat ramai beberapa waktu ke belakang lantaran diduga menyebarkan paham “sesat”. Namun pesantren ini tak pernah ada dan namanya dicatut hanya sebagai konten belaka.

Sebuah video berjudul “Pesantren Sesat Dapat Menghapus Dosa” menjadi perbincangan khalayak lantaran mempertontonkan seorang perempuan yang menjadi imam salat jemaah laki-laki. Nama Ponpes Al-Kafiyah diyakini sebagai aktor di balik video viral tersebut.

Setelahnya beragam isu tentang “ajaran sesat” melabeli ideologi pesantren Al-Kafiyah. Mereka dianggap membolehkan salat sekaligus sebagai stok ibadah beberapa hari ke depan. Kemudian Al-Kafiyah juga dianggap mengizinkan santri laki-laki dan perempuan berbaur di satu kamar.

Apakah isu yang beredar benar demikian adanya?

Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Langkat telah mendatangi Kantor Kemenag Kabupaten Langkat dan melakukan investigasi kasus, ternyata ponpes tersebut tidak terdaftar dan tidak memiliki izin dari Kementerian Agama.

Ponpes Al-Kafiyah hanya rekaan belaka, tak ada pondok pesantren, melainkan padepokan. Aktor di balik pembuatan video adalah Sunaryo alias Mas Karyo. Karyo merupakan Pimpinan Padepokan Sendang Sejagat yang memiliki “murid” 12 orang dewasa dan beberapa orang yang sudah lanjut usia.

Dalam klarifikasinya pada Jumat (30/6) Karyo mengatakan bahwa video yang ia buat berbeda dengan potongan video yang beredar.

"Saya klarifikasi terkait video yang viral. Yang mana mereka telah memotong-motong video yang kami buat," kata Sunaryo dikutip dari Youtube Padepokan Sendang Sejagat.

Dalam video asli, adegan-adegan yang diperankan para aktor dibuat sebagai contoh dari ajaran yang salah dalam agama Islam. Jadi, tujuan pembuatan video asli adalah untuk edukasi ajaran sesat agar dapat dihindari.

Halaman:
Reporter: Aditya Widya Putri
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...