Platform Baru, Kredit UMKM Bank Mandiri Bisa Cair di Hari Pengajuan

Image title
4 September 2019, 20:32
Bank Mandiri, kredit cepat bank mandiri
Arief Kamaludin|KATADATA
Bank Mandiri

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) tengah mengembangkan platform baru untuk mempercepat penyaluran kredit untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Platform tersebut memungkinkan kredit langsung cair di hari pengajuan.

Bank pelat merah tersebut berharap platform ini bisa meningkatkan daya saing Bank Mandiri dalam kredit UMKM. "Karena di UMKM itu pricing bukan yang paling menentukan, tapi kecepatan proses yang menentukan," kata Direktur Retail Banking Bank Mandiri Donsuwan Simatupang di Plaza Mandiri, Jakarta, Rabu (4/9).

(Baca: Menko Ekonomi Sebut Fintech Lebih Ampuh Dorong Inklusi Keuangan)

Donsuwan menjelaskan, akan ada alat yang membantu Relationship Manager (RM) menganalisis profil debitur. Alat tersebut menggunakan big data. Dengan begitu pengambilan keputusan untuk penyaluran kredit menjadi lebih cepat. “RM akan lebih mudah dan dia sudah bisa memilih mana yang harus dia targetkan costumer-nya," kata dia.

Ia memperkirakan, dengan adanya platform ini, nasabah lama Bank Mandiri, bisa menarik pinjaman langsung di hari pengajuan. Sedangkan nasabah baru bisa menerima dana kredit dalam waktu tujuh hari. "Biasanya bisa lebih dari itu," ujarnya.

(Baca: OJK Tanggapi Dugaan Kartel dalam Penetapan Bunga Pinjaman Fintech)

Platform baru ini ditargetkan meluncur tahun depan, dengan target uji coba pada November tahun ini. Dengan demikian, dampaknya ke pertumbuhan kredit UMKM diharapkan terjadi pada tahun depan.

Adapun Donsuwan memperkirakan kredit mikro Bank Mandiri hanya tumbuh satu digit tahun ini. "Pertumbuhannya hanya single digit. Target kami kan double digit low, mudah-mudahan ada perbaikan," kata dia.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...