Daftar 6 Bank Digital di Indonesia Saat Ini

Siti Nur Aeni
14 Februari 2022, 21:18
6 Bank Digital di Indonesia yang Perlu Diketahui
Google Play Store
Ilustrasi aplikasi Jenius

Bank digital di Indonesia kini semakin populer di kalangan masyarakat. Otoritas Jasa Keuangan alias OJK bahkan telah mengeluarkan peraturan tentang bank umum yang didalamnya juga menjelaskan tentang bank digital.

Berdasarkan Peraturan OJK nomor 12/POJK.03/2021 disebutkan bahwa bank digital adalah bank berbadan hukum Indonesia (BHI) yang menyediakan dan menjalankan kegiatan usaha terutama lewat saluran elektronik tanpa kantor fisik selain kantor pusat atau menggunakan kantor fisik terbatas.

Bank digital bisa berupa bank baru atau bank lama yang bertransformasi menjadi bank dengan sistem digital. Sebuah survei yang dilakukan oleh Finder.com, menyebutkan bahwa Indonesia menjadi negara dengan pemilik rekening bank digital terbanyak kedua di dunia.

Lalu, apa sajakah bank digital Indonesia? Mengutip dari laman IDX Channel, berikut daftarnya.

Daftar Bank Digital di Indonesia

1. Jenius

Jenius disebut sebagai pionir bank digital di Indonesia. Jenius merupakan aplikasi bank digital yang dikeluarkan oleh BTPN di tahun 2016. Aplikasi ini memudahkan nasabah untuk melakukan transaksi perbankan hingga pembayaran dengan mudah.

Sebagai pionir, Jenius menjadi bank digital dengan popularitas tertinggi. Berdasarkan survei yang dilakukan oleh DailySocial, sebanyak 64,2 % responden mengetahui Jenius sebagai bank digital. Bahkan di semester pertama tahun 2021 lalu, jumlah pengguna Jenius meningkat 22 % (yoy) menjadi lebih dari 3,3 juta pengguna.

2. Bank Jago

Jago adalah aplikasi finansial yang bekerja menggunakan prinsip life centric. Aplikasi Jago bisa digunakan untuk mengelola keuangan dengan mudah, kolaboratif, dan inovatif.

Pada 2019, PT. Bank Artos Indonesia Tbk memasuki era baru setelah terjadi perubahan pemegang saham pengendali. Selanjutnya, pada 2020 perusahaan tersebut berganti nama menjadi PT. Bank Jago Tbk.

Masih di tahun yang sama, Gojek melalui GoPay menjadi bagian dari pemegang saham Bank Jago. Tahun 2021 lalu, GIC Private Limited memberikan komitmen menyuntik dana untuk memperkuat Bank Jago dalam berinovasi memberikan solusi keuangan digital.

3. Wokee

Wooke adalah aplikasi bank digital di Indonesia yang dikembangkan oleh Bank Bukopin. Semua layanan yang berhubungan dengan Wokee dilakukan melalui aplikasi. Beberapa layanan yang bisa diakses di aplikasi ini antara lain; pendaftaran nasabah baru, verifikasi data, layanan transaksi perbankan, dan lain sebagainya.

Saat ini, aplikasi Wokee sudah memiliki fitur top up saldo e-wallet seperti OVO, GoPay, dan LinkAja. Aplikasi ini juga memungkinkan nasabah untuk tarik tunai di ATM tanpa kartu.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...