Dolar AS Mulai Menguat, Harga Emas Antam Turun Rp 5.000 per Gram

Patricia Yashinta Desy Abigail
6 April 2023, 09:12
Dolar AS Mulai Menguat, Harga Emas Antam Turun Rp 5.000 per Gram
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc.
Petugas menata emas Antam imitasi di gerai Gadai Emas dan Cicil Emas BSI di Pasar Mayestik, Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (6/7/2022). Harga emas Antam anjlok sebesar Rp12 ribu per gram, di mana hari sebelumnya harga emas Antam Rp 989 ribu per gram menjadi Rp 977 ribu per gram pada perdagangan Rabu, 6 Juli 2022.

Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) bergerak turun Rp 5.000 per gram pada perdagangan Kamis (6/4). Melansir situs Logam Mulia, harga satu gram emas Antam senilai Rp 1.078.000. Lalu, harga pembelian kembali (buyback) emas Antam juga turun Rp 4.000 yaitu Rp 969.000 per gram.

Mengutip Reuters, harga emas turun pada hari ini karena dolar menguat jelang laporan non-farm payrolls Amerika Serikat (AS) yang banyak ditunggu. Sebab investor mencari kejelasan tentang apakah Federal Reserve mungkin melonggarkan pengetatan moneternya.

Emas spot turun 0,3% pada US$ 2.014,79 per ons, setelah mencapai level tertinggi lebih dari satu tahun pada hari Rabu (5/4) kemarin. Emas berjangka AS stabil di US$ 2.034,70 .

Indeks dolar naik 0,1%, membuat emas batangan mahal bagi pembeli luar negeri. Selain itu Sektor jasa AS melambat lebih dari yang diharapkan pada bulan Maret karena permintaan mendingin, sementara ukuran harga yang dibayarkan oleh bisnis jasa turun ke level terendah dalam hampir tiga tahun.

Sentimen lainnya yaitu laporan ketenagakerjaan nasional ADP pada rabu (5/4) waktu setempat menunjukkan bahwa perusahaan swasta AS mempekerjakan jauh lebih sedikit pekerja dari yang diharapkan pada bulan Maret. Hal ini menunjukkan pasar tenaga kerja sedang mendingin.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Editor: Lona Olavia
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...