Penjualan Hewan Kurban Meningkat Jelang Idul Adha Show
Fauza Syahputra|Katadata
Image title
16 Juni 2024, 06:30

[Foto] Yang Cuan Menjelang Hari Raya Kurban

Senin besok, 17 Juni 2024, kaum muslim di Tanah Air merayakan Idul Adha 1445 Hijriah. Ini hari raya kurban, hari besar yang salah satunya ditandai dengan penyembelihan binatang ternak berkaki empat seperti kambing, sapi, dan unta. Daging kurban ini untuk berbagi dengan para fakir-miskin dan orang-orang terdekat. Sepertiganya bisa untuk orang yang berkurban.

Kegiatan keagamaan tersebut memicu aktivitas ekonomi. Permintaan sapi dan kambing meningkat. Di Jakarta, tempat-tempat menjajakan binatang ternak ini bermunculan, seperti lapak hewan kurban di Kampung Makasar, Jakarta Timur. Di sini tersedia 50 ekor kambing yang dijual Rp 3 hingga 5,5 juta per ekor. Ada 86 ekor sapi, harganya Rp 19 hingga 30 juta, tergantung dari ukuran dan berat hewan.

Menurut seorang pedagang di sana, Ichwan, penjualan hewan kurban meningkat hingga 50 persen menjelang hari raya Idul Adha. “Alhamdulillah penjualan naik. Tahun ini pembeli lebih ramai dari tahun lalu,” ujarnya. Lonjakan transaksi biasanya makin meningkat pada dua hari mendekati lebaran.

Hingga Rabu kemarin, di lapaknya sudah terjual setengah dari total hewan kurban yang tersedia. “Kambing sudah terjual sekitar 25 ekor dan sapi 40 ekor,” kata lelaki 23 tahun ini sambil memberikan pakan kambing. Ichwan memastikan bahwa hewan-hewan yang didatangkan dari Sukabumi tersebut sehat dan sudah dicek oleh Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami