BRI Buka Peluang untuk Ubah BRI Agroniaga Menjadi Bank Digital

Image title
23 Juli 2020, 15:18
bri, bank digital, bri agroniaga
Katadata
Salah satu layanan digital BRI, buka rekening melalui ponsel. BRI berniat mengkonversi salah satu anak usahanya untuk menjadi bank digital.

Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) membuka peluang untuk mengkonversi anak usahanya menjadi bank digital. Saat ini, bank pelat merah ini memiliki dua anak usaha yang juga bergerak di bisnis perbankan, yaitu BRI Agroniaga Tbk (AGRO) dan Bank BRI Syariah.

"Kalau yang BRI Syariah sih tidak mungkin dikonversi. Tapi BRI Agroniaga sangat mungkin (dikonversi menjadi bank digital)," kata Direktur Utama BRI Sunarso dalam diskusi secara virtual, Kamis (23/7).

Apalagi tahun lalu, BRI Agro telah meluncurkan aplikasi bernama Pinjaman Tenang (Pinang). Melalui platform ini, persetujuan kredit untuk nasabah dapat dilakukan hanya dalam sepuluh menit. Sedangkan plafon pinjaman melalui aplikasi ini sebesar Rp 20 juta, dengan tenor pinjaman satu bulan hingga 12 bulan.

Selain itu, dalam berbisnis di industri digital, BRI juga memiliki BRI Venture Capital. Sunarso menilai bahwa BRI Venture Capital merupakan anak usaha yang sangat efektif digunakan untuk masuk ke bisnis digital untuk berkolaborasi maupun investasi di teknologi finansial alias fintech.

(Baca: OJK Nilai Tanda Tangan Digital Bisa Digunakan untuk Persetujuan Kredit)

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...