Mantan Presiden Direktur Lepas Semua Sahamnya di Unilever Indonesia

Nur Hana Putri Nabila
1 Desember 2023, 11:08
Ilustrasi Unilever.
Arief Kamaludin|KATADATA
Mantan Presiden Direktur Unilever Indonesia Ira Noviarti menjual seluruh sahamnya di PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) pada 2 November 2023.

Mantan Presiden Direktur Unilever Indonesia Ira Noviarti menjual seluruh sahamnya di PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) pada 2 November 2023 lalu. Dari penjualan saham tersebut, Ira mengantongi dana Rp 3.17 miliar. 

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Ira menyebutkan bahwa ia menjual sahamnya di UNVR untuk keperluan pendidikan anak. Ira menjual seluruh sahamnya sebanyak 870.000 lembar saham atau setara 0,002% saham Unilever Indonesia. Ira menjual saham-saham tersebut dengan harga Rp 3.650 per saham sehingga meraih dana sekitar Rp 3,17 miliar. 

Sebelumnya, Ira Noviarti telah mengundurkan diri dari jabatannya pada 24 Oktober 2023. Setelah meninggalkan posisi presiden direktur di perusahaan konsumer itu, Ira akan mendapatkan tugas baru di Unilever Global.

Posisi mantan Presiden Direktur Unilever Indonesia Ira Noviarti akan digantikan oleh Benjie Yap.  Benjie Yap saat ini merupakan Chairman dari Unilever Philippines, Inc yang telah memiliki pengalaman lebih dari 20 tahun di Unilever. Yap telah menduduki berbagai posisi di bidang Supply Chain, Marketing, dan Customer Development.

Saham PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) menguat 0,82% ke level Rp 3.680 per saham pukul 10.30 WIB, Jumat (1/12). Nilai kapitalisasi pasarnya terangkat ke level Rp 140,39  triliun.

Berdasarkan data perdagangan, hari ini saham UNVR ditransaksikan pada rentang Rp 3.590 sampai dengan Rp 3.680 per saham. Nilai transaksinya mencapai Rp 19,13 miliar dengan frekuensi sebanyak 2.381 kali dan volume saham yang diperdagangkan mencapai 5,24 miliar unit.

Reporter: Nur Hana Putri Nabila

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...